MUHAMMAD HIMMA FIRMANSYAH, 126201202140 (2024) PERAN GURU PAI DALAM MENINGKATKAN KUALITAS MEMBACA AL-QURAN SISWA MELALUI PEMBIASAAN TADARUS DI SMP ISLAM ANHARUL ULUM KADEMANGAN BLITAR. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (862kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (590kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (498kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (547kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (558kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (368kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (761kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (485kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (400kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (402kB) | Preview |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Peran Guru Pai Dalam Meningkatkan Kualitas Membaca Al-Quran Siswa Melalui Pembiasaan Tadarus Di Smp Islam Anharul Ulum Kademangan Blitar” ini ditulis oleh Muhammad Himma Firmansyah, NIM 126201202140 Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan UIN SATU Tulungagung, pembimbing Dr. H. Zaini Fasya S.Ag., M,Pd.I. Kata Kunci: Peran Guru, Kualitas, Membaca Al-Quran Peran guru dalam pendidikan merupakan hal yang penting. Guru berperan bukan hanya memberikan pengetahuan saja, namun juga harus bisa meningkatkan kemampuan membaca Al-Quran siswa. Maka dari itu untuk meningkatkan kualitas membaca Siswa dilakukan Pembiasaan Tadarus Al-Quran yang dilaksanakan setiap pagi di sekolah. Fokus penelitian pada penelitian ini adalah (1) Bagaimana peran guru PAI sebagai pembimbing dalam meningkatkan kualitas membaca Al-Quran siswa melalui pembiasaan tadarus di SMP Islam Anharul Ulum kademangan Blitar? (2) Bagaimana peran guru PAI sebagai korektor (Pentashih) dalam meningkatkan kualitas membaca Al-Quran siswa melalui pembiasaan tadarus di SMP Islam Anharul Ulum Kademangan Blitar? (3) Bagaimana peran guru PAI sebagai motivator dalam meningkatkan kualitas membaca Al-Quran siswa melalui pembiasaan tadarus di SMP Islam Anharul Ulum Kademangan Blitar? Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan bagaimana peran guru pendidikan agama islam sebagai pembimbing dalam meningkatkan kualitas membaca al-quran siswa melalui pembiasaan tadarus di SMP ISLAM Anharul Ulum Kademangan Blitar. (2) Untuk mendeskripsikan bagaimana peran guru pendidikan agama islam sebagai korektor (Pentashih) dalam meningkatkan kualitas membaca al-quran siswa melalui pembiasaan tadarus di SMP ISLAM Anharul Ulum Kademangan Blitar. (3) Untuk mendeskripsikan bagaimana peran guru pendidikan agama islam sebagai motivator dalam meningkatkan kualitas membaca al-quran siswa melalui pembiasaan tadarus di SMP ISLAM Anharul Ulum Kademangan Blitar. Dalam skrispsi ini penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif serta menggunakan jenis penelitian deskriptif. Sumber data diambil dari guru PAI, guru tahfidz, siswa, dan dokumentasi lembaga. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumen. Analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Sedangkan pengecekan keabsahan data menggunakan peningkatan ketekunan, triangulasi (triangulasi teknik), dan pemeriksaan teman sejawat. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Peran guru PAI sebagai pembimbing memberikan bimbingan kepada peserta didik secara menyeluruh dengan menggunakan metode Iqra’, Jibril, Qira’ati langsung praktik, dan pengelompokan dan membiasakan untuk membaca Asmaul Husna, dan juz amma sebelum memulai kegiatan tadarus. (2) Peran guru PAI sebagai korektor (Pentashih) memberikan arahan, dan juga memberikan koreksi secara menyeluruh dengan membenarkan bacaan siswa yang salah maupun kurang benar, memberikan arahan dengan kelembutan, kesabaran, dan juga ketekunan agar siswa lebih mudah untuk belajar membaca Al-Quran. (3) Peran guru PAI sebagai motivator yakni selalu menyisipkan nasehat, dorongan dan dukungan, memberikan contoh secara langsung dan memberikan apresiasi. Guru juga dapat menumbuhkan rasa ikhlas pada siswa pada saat melaksanakan pembiasaan tadarus Al-Qur’an. Sebagai guru juga memberikan arahan untuk menumbuhkan rasa semangat pada diri siswa untuk melaksanakan pembiasaan tadarus Al-Qur’an.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Agama Agama > Al Quran |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | 126201202140 MUHAMMAD HIMMA FIRMANSYAH |
Date Deposited: | 15 Jul 2024 07:39 |
Last Modified: | 15 Jul 2024 07:39 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/48600 |
Actions (login required)
View Item |