RISA HANA AGUSTIN, 126211201017 (2024) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN TWO STAY TWO STRAY BERBANTUAN MEDIA CROSSWORD PUZZLE TERHADAP MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA MATERI HUKUM KEKEKALAN ENERGI KELAS X SMAN 1 KALIDAWIR TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (279kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (215kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (105kB) | Preview |
|
Text
BAB I.pdf Download (249kB) |
||
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (378kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (316kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (450kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (241kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (52kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (222kB) |
||
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Skripsi dengan judul “Pengaruh Model Pembelajaran Two Stay Two Stray Berbantuan Media Crossword Puzzle Terhadap Motivasi dan Hasil Belajar Siswa Materi Hukum Kekekalan Energi Kelas X SMAN 1 Kalidawir Tulungagung” ditulis oleh Risa Hana Agustin, NIM. 126211201017, Program Studi Tadris Fisika, yang dibimbing oleh Bapak M. Luqman Hakim Abbas, S.Si., M.Pd. Kata Kunci: Two Stay Two Stray, Crossword Puzzle, Motivasi Belajar, Hasil Belajar. Penelitian ini dilatar belakangi saat observasi kegiatan pembelajaran di kelas X SMAN 1 Kalidawir menunjukkan motivasi belajar dan hasil belajar siswa masih rendah pada materi hukum kekekalan energi. Saat guru sedang menjelaskan pelajaran siswa cenderung tidak aktif dan tidak termotivasi, kurangnya partisipasi siswa dalam kegiatan berkelompok, kurangnya kesadaran untuk terlibat dalam pembelajaran dan mengumpulkan tugas. Media pembelajaran dan model pembelajaran yang digunakan guru belum dapat mempengaruhi signifikan motivasi belajar dan hasil belajar siswa. Sehingga perlu inovasi baru diperlukan untuk mengatasi rendahnya motivasi belajar dan hasil belajar siswa, salah satunya dengan menggunakan model dan media pembelajaran yang berbeda yakni model pembelajaran two stay two stray berbantuan media crossword puzzle. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Mengetahui adanya pengaruh model pembelajaran two stay two stray berbantuan media crossword puzzle terhadap motivasi belajar siswa materi hukum kekekalan energi kelas X SMAN 1 Kalidawir Tulungagung.(2) Mengetahui adanya pengaruh model pembelajaran two stay two stray berbantuan media pembelajaran crossword puzzle terhadap hasil belajar siswa materi hukum kekekalan energi kelas X SMAN 1 Kalidawir Tulungagung. (3) Mengetahui adanya pengaruh model pembelajaran two stay two stray berbantuan media crossword puzzle terhadap motivasi dan hasil belajar siswa materi hukum kekekalan energi kelas X SMAN 1 Kalidawir Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian quasi eksperimental dengan desainpenelitian non-equivalent control grup design. Populasi pada penelitian ini berjumlah 170 siswa, sampel penelitian ini adalah kelas X-1 sebagai kelas eksperimen dengan jumlah 34 siswa dan X-2 sebagai kelas kontrol dengan jumlah 33siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket motivasi belajar siswa dan hasil belajar siswa. Teknik analisis data menggunakan 3 uji, yaitu uji instrumen (uji validasi dan uji reliabilitas), uji prasyarat (uji normalitas dan homogenitas), dan uji hipotesis (uji t independent sample dan uji MANOVA). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Ada pengaruh model pembelajaran two stay two stray berbantuan media crossword puzzle terhadap motivasi belajar siswa materi hukum kekekalan energi kelas X SMAN 1 Kalidawir Tulungagung. Hal ini ditunjukan pada hasil uji t independent sample nilai sig. (2-tiled) sebesar 0,000 < 0,05 sehingga Ha diterima dan H0 ditolak. (2) Ada pengaruh model pembelajaran two stay two stray berbantuan media crossword puzzle terhadap hasil belajar siswa materi hukum kekekalan energi kelas X SMAN 1 Kalidawir Tulungagung. Hal ini ditunjukan pada hasil uji t independent sample nilai sig. (2-tiled) sebesar 0,002 < 0,05 sehingga Ha diterima dan H0 ditolak. (3) Ada pengaruh model pembelajaran two stay two stray berbantuan media crossword puzzle terhadap motivasi dan hasil belajar siswa materi hukum kekekalan energi kelas X SMAN 1 Kalidawir Tulungagung. Hal ini ditunjukan pada hasil uji MANOVA nilai sig. (2-tiled)sebesar 0,000 < 0,05 sehingga Ha diterima dan H0 ditolak.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Hasil Belajar Pendidikan > Motivasi Belajar Pendidikan > Pendidikan Menengah Atas Fisika |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Fisika |
Depositing User: | 126211201017 RISA HANA AGUSTIN |
Date Deposited: | 25 Jul 2024 03:51 |
Last Modified: | 25 Jul 2024 03:51 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/48928 |
Actions (login required)
View Item |