NISA EARLY AFTIANA, 126207203101 (2024) KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH DALAM MENINGKATKAN KINERJA STAF TATA USAHA DI MTsN 1 TRENGGALEK. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (872kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (296kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (166kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (151kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (483kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (271kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (308kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (49kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (184kB) | Preview |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Skripsi dengan judul “Kepemimpinan Kepala Madrasah dalam Meningkatkan Kinerja Staf Tata Usaha di MTsN 1 Trenggalek” ini ditulis oleh Nisa Early Aftiana, NIM 126207203101, Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung yang dibimbing oleh Muhammad Zainul Arifin, M.Pd.I. Kata Kunci: Kepemimpinan Kepala Madrasah, Kinerja Staf Tata Usaha Berdasarkan konteks penelitian bahwa kepemimpinan kepala madrasah di MTsN 1 Trenggalek sangat berdampak pada tercapainya penyelenggaraan pendidikan Madrasah. Kepala Madrasah dibutuhkan oleh staf tata usaha sebagai pemimpin karena kepala Madrasah disini dapat mengembangkan kemampuan dan keterampilan salah satu caranya dengan mengikutkan pendidikan dan latihan (diklat) staf tata usahanya. Selain itu, kepala Madrasah mengusahakan suasana lingkungan kerja yang dapat meningkatkan motivasi dan prestasi kerja staf salah satunya dengan memberikan fasilitas yang memadahi untuk mendukung dan membuat ruang kerja menjadi lebih nyaman. Dengan upaya seperti ini akan meningkatkan kinerja para staf tata usaha serta pekerjaannya dapat berjalan efektif. Dapat diketahui bahwa kepala Madrasah menunjang fasilitas staf tata usaha agar maksimal dalam melaksanakan pekerjaannya sehinga MTsN 1 Trenggalek memiliki mutu yang baik. Hal ini yang menjadi alasan peneliti mengangkat penelitian ini. Fokus masalah pada penelitian ini adalah (1) Bagaimana perencanaan kepemimpinan kepala madrasah dalam meningkatkan kinerja staf tata usaha di MTsN 1 Trenggalek? (2) Bagaimana pelaksanaan kepemimpinan kepala madrasah dalam meningkatkan kinerja staf tata usaha di MTsN 1 Trenggalek? (3) Bagaimana evaluasi kepemimpinan kepala madrasah dalam meningkatkan kinerja staf tata usaha di MTsN 1 Trenggalek? Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan perencanaan, pelaksanaan serta evaluasi kepemimpinan kepala madrasah dalam meningkatkan kinerja staf tata usaha di MTsN 1 Trenggalek. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan lapangan. Sumber data berasal dari kepala madrasah, bendahara madrasah, waka sarana dan prasarana, kepala tata usaha dan staf tata usaha. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan wawancara mendalam, observasi partisipatif dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini mengadopsi dan mengembangkan pola interaktif yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman terdiri dari kondensasi data, penyajian data, verifikasi dan penarikan kesimpulan. Pengecekan data dilakukan dengan ketekunan pengamatan dan triangulasi. Hasil penelitian ini bahwa (1) Perencanaan kepemimpinan kepala madrasah dalam meningkatkan kinerja staf tata usaha di MTsN 1 Trenggalek memperhatikan beberapa hal dalam pemilihan staf tata usaha, menempatkan staf tata usaha dengan memperhatikan keahlian dan kemampuan masing-masing, mengadakan rapat untuk membuat program digunakan satu tahun ke depan, memberikan tata tertib dan presensi biometrik untuk menilai kedisiplinan, perlu penambahan staf tata usaha karena terdapat beberapa posisi yang harus dirangkap dan melakukan pendekatan dengan menggap staf sebagai mitra. (2) Pelaksanaan kepemimpinan kepala madrasah dalam meningkatkan kinerja staf tata usaha di MTsN 1 Trenggalek dengan memberikan program berupa workshop, diklat atau bimtek sesuai peran masing-masing, memotivasi staf tata usaha dalam rapat rutin dua minggu sekali dan memberikan tanggapan kepada staf tata usaha yang melangalami hambatan agar segera terselesaikan. (3) Evaluasi kepemimpinan kepala madrasah dalam meningkatkan kinerja staf tata usaha di MTsN 1 Trenggalek dilaksanakan pada akhir tahun dan memantau setiap hari melalui aplikasi E-Kinerja, evaluasi dilakukan melalui buku catatan kinerja yang dikumpulkan kepada kepala tata usaha setiap satu bulan sekali, melakukan program perbaikan sesuai masalah yang sedang dihadapi dan memberikan lingkungan kerja yang dapat meningkatkan motivasi dan prestasi kerja staf tata usaha.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Kepemimpinan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | 126207203101 NISA EARLY AFTIANA |
Date Deposited: | 14 Aug 2024 08:00 |
Last Modified: | 14 Aug 2024 08:00 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/49963 |
Actions (login required)
View Item |