PENERAPAN METODE HABITUASI DALAM MENINGKATKAN HAFALAN AL-QUR’AN SANTRI DI PONDOK PESANTREN HAMALATUL QUR’AN PUTRI 2 RINGINAGUNG, KEDIRI DAN PONDOK PESANTREN TARBIYYATUL QUR’AN AL-MANNAN KALANGBRET, TULUNGAGUNG

RIZKY PUJI ASTUTI, 1880506220022 (2024) PENERAPAN METODE HABITUASI DALAM MENINGKATKAN HAFALAN AL-QUR’AN SANTRI DI PONDOK PESANTREN HAMALATUL QUR’AN PUTRI 2 RINGINAGUNG, KEDIRI DAN PONDOK PESANTREN TARBIYYATUL QUR’AN AL-MANNAN KALANGBRET, TULUNGAGUNG. [ Thesis ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (523kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (390kB) | Preview
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (285kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (451kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (590kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (347kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (497kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (214kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (438kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tesis dengan judul: “Penerapan Metode Habituasi dalam Meningkatkan Hafalan Al-Qur‟an Santri di Pondok Pesantren Hamalatul Qur‟an Putri 2 Ringinagung, Kediri dan Pondok Pesantren Tarbiyyatul Qur‟an Al-Mannan Kalangbret, Tulungagung” ditulis oleh Rizky Puji Astuti NIM 1880506220022 dibimbing oleh: Prof. Dr. H. Akhyak, M.Ag dan Prof. Dr.H. Abd.Aziz, M.Pd.I Kata kunci : Metode Habituasi, Menghafal Qur‟an. Pondok Pesantren Penelitian ini dilatarbelakangi dari fenomena lapangan yang terjadi di Pondok Pesantren Hamalatul Qur‟an Putri 2 Ringinagung, Kediri dan Pondok Pesantren Tarbiyyatul Qur‟an Al-Mannan Kalangbret, Tulungagung bahwa banyak santri yang kesulitan dalam mengkhatamkan Al- Qur‟an disebabkan dengan banyaknya juz Qur‟an harus di hafal, harus memahami hukum tajwid, ditambah dengan rasa malas, tidak fokus, menghafal dengan waktu yang lama sampai bertahun-tahun tidak khatam, dan lain sebagainya. Fokus penelitian ini adalah Penerapan Metode Habituasi Dalam Meningkatkan Hafalan Al-Qur‟an Santri di Pondok Pesantren Hamalatul Qur‟an Putri 2 Ringinagung, Kediri dan Pondok Pesantren Tarbiyyatul Qur‟an AlMannan Kalangbret, Tulungagung. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan field research atau penelitian lapangan. Lokasi penelitian ini di Pondok Pesantren Hamalatul Qur‟an Putri 2 Ringinagung, Kediri dan Pondok Pesantren Tarbiyyatul Qur‟an Al-Mannan Kalangbret, Tulungagung. Metode yang digunakan peneliti yaitu observasi partisipan, wawancara mendalam, dan studi dokumentasi. Data yang diperoleh berupa foto, kata-kata dari narasumber,dan data tertulis. Dalam menganalisis data menggunakan kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan data meliputi kredibilitas, transferabilitas, dependabilitas, dan konfirmabilitas. Hasil penelitian yang diperoleh dari penelitian antara lain: 1) Penciptaan Situasi dan Kondisi dalam Meningkatkan Hafalan Al-Qur‟an Santri di Pondok Pesantren Hamalatul Qur‟an Putri 2 Ringinagung, Kediri dan Pondok Pesantren Tarbiyyatul Qur‟an Al-Mannan Kalangbret, Tulungagung antara lain: a) Menyusun jadwal kegiatan dan penanggung jawab ustadzah serta pengurus. Pengkodisian lingkungan yang didesain untuk patuh pada peraturan pondok. b) Memberikan peneladanan karakter santri dalam proses menghafal. 2) Penciptaan Pembiasaan Santri dalam Meningkatkan Hafalan Al-Qur‟an Santri di Pondok Pesantren Hamalatul Qur‟an Putri 2 Ringinagung Kediri dan Pondok Pesantren Tarbiyyatul Qur‟an Al-Mannan Kalangbret, Tulungagung antara lain: a) Menyetorkan hafalan Al-Qur‟an dengan metode Talaqqi. b) Dalam sehari santri wajib membaca Qur‟an sebanyak 5 juz. c) murojaah yang dilakukan santri dengan xv mandiri 3) Evaluasi Metode Habituasi dalam Meningkatkan Hafalan Al-Qur‟an Santri di Pondok Pesantren Hamalatul Qur‟an Putri 2 Ringinagung Kediri dan Pondok Pesantren Tarbiyyatul Qur‟an Al-Mannan Kalangbret, Tulungagung yaitu: mengadakan maping, memetakan, atau merekap kemampuan menghafal santri. b) mengadakan ujian hafalan Qur‟an pada santri.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Agama
Agama > Al Quran
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 1880506220022 RIZKY PUJI ASTUTI
Date Deposited: 30 Aug 2024 05:20
Last Modified: 30 Aug 2024 05:20
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/51960

Actions (login required)

View Item View Item