ANIS MAYANGNINGRUM, 12205193237 (2024) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MENGGUNAKAN APLIKASI ARTICULATE STORYLINE PADA MATERI EKOSISTEM KELAS V DI MI BENDILJATI WETAN SUMBERGEMPOL TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (466kB) |
||
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (160kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (206kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (372kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (321kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (255kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (11kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (163kB) |
||
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Skripsi dengan judul ‘‘Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Menggunakan Aplikasi Articulate Storyline pada Materi Ekosistem Kelas V di MI Bendiljati Wetan Sumbergempol Tulungagung” ini ditulis oleh Anis Mayangningrum, NIM 122051932327, Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, Dosen Pembimbing Uswatun Hasanah, S.Pd.I., M.Pd. Kata Kunci: Media Pembelajaran Interaktif, Articulate Storyline Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya penggunaan media pembelajaran yang bervariasi, sehingga membuat peserta didik mudah bosan dalam kegiatan pembelajaran. Media pembelajaran interaktif dapat membuat peserta didik terlibat secara aktif dan kreatif dalam pembelajaran. Berdasarkan hal tersebut, dibutuhkan inovasi dalam penggunaan media pembelajaran sehingga dapat membantu guru dalam menyampaikan materi pelajaran dan membantu peserta didik menjadi lebih mudah memahami materi pelajaran. Salah satu solusinya adalah pengembangan media pembelajaran interaktif menggunakan aplikasi Articulate Storyline. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk (1) mengetahui pengembangan media pembelajaran interaktif menggunakan aplikasi Articulate Storyline pada materi ekosistem kelas V di MI Bendiljati Wetan Sumbergempol Tulungagung, (2) mengetahui kelayakan media pembelajaran interaktif menggunakan aplikasi Articulate Storyline pada materi ekosistem kelas V di MI Bendiljati Wetan Sumbergempol Tulungagung Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan dengan menggunakan model pengembangan 4D yang terdiri dari 4 tahapan yaitu tahap define (pendefinisian), design (perancangan), development (pengembangan) dan disseminate (penyebaran), namun pada penelitian ini hanya sampai tahap development. Instrumen pengumpulan data berupa pedoman wawancara, angket kebutuhan peserta didik, angket validasi produk, dan angket respon peserta didik. Validasi dilakukan oleh satu orang dosen ahli materi dan satu orang dosen ahli media. Subjek uji coba terbatas dilakukan terhadap 24 peserta didik kelas V di MI Bendiljati Wetan Sumbergempol Tulungagung. Teknik analisis data yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Media pembelajaran interaktif didesain menggunakan Articulate Storyline telah berhasil dikembangkan menggunakan model pengembangan 4D dengan tahapan define (pendefinisian), design (perancangan), develop (pengembangan) dan dessiminate (penyebaran), namun pada penelitian ini hanya terbatas sampai tahap develop (pengembangan). Media pembelajaran dibuat menggunakan aplikasi Articulate Storyline yang berformat (*html 5) kemudian diubah menjadi format (*apk) menggunakan aplikasi Website 2 Apk agar produk yang dihasilkan menarik dan mudah digunakan. Komponen yang termuat dalam media pembelajaran meliputi info media, kompetensi, materi, evaluasi, dan games. (2) Kela yakan pada media pembelajaran interaktif menggunakan Articulate Storyline pada materi ekosistem menurut validator sebagai ahli materi dan media mendapatkan kriteria sangat layak. Hal ini dibuktikan dengan diperolehnya rata-rata persentase dari ahli materi sebesar 84% dan ahli media sebesar 90%. Hasil respon peserta didik pada media pembelajaran interaktif menggunakan Articulate Storyline pada materi ekosistem yang didapatkan saat uji coba terbatas dengan rata-rata persentase sebesar 88% termasuk dalam kriteria sangat layak. Maka dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran interaktif yang dikembangkan layak dan dapat diterapkan sebagai media pembelajaran.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Islam > Madrasah ibtidaiyah Pendidikan Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI |
Depositing User: | 12205193237 ANIS MAYANGNINGRUM |
Date Deposited: | 03 Sep 2024 04:03 |
Last Modified: | 03 Sep 2024 04:03 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/52160 |
Actions (login required)
View Item |