EFIKASI DIRI PENGAMBILAN KEPUTUSAN KARIR TERHADAP KEMATANGAN KARIR MAHASISWA TINGKAT AKHIR DI UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG

RENNY WAHYUNINGTIAS, 126308203191 (2024) EFIKASI DIRI PENGAMBILAN KEPUTUSAN KARIR TERHADAP KEMATANGAN KARIR MAHASISWA TINGKAT AKHIR DI UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (508kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (105kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (110kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (40kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (122kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (137kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (120kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (11kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (174kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Mahasiswa tingkat akhir telah berada pada tahap pengambilan keputusan karir; mereka mulai mengidentifikasi posisi dan tingkat gaji yang sesuai, dan membuat pilihan karir mereka dengan memilih minat dan tujuan mereka. Oleh karena itu, kemampuan seseorang untuk mengambil keputusan tentang pilihan karir yang sesuai dengan kemampuannya merupakan tanda bahwa seseorang telah mencapai kematangan dalam karir. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh efikasi diri dalam pengambilan keputusan karir terhadap kematangan karir pada mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, yang merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kematangan karir. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif kausal komparatif. Pada penelitian ini, pengumpulan sampel dilakukan secara (accidental sampling) tidak sengaja. Data dikumpulkan menggunakan Skala kematangan karir dan efikasi diri dalam pengambilan keputusan karir. Data dianalisis menggunakan analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung memiliki tingkat efikasi diri pengambilan keputusan karir yang tinggi, dengan prosentase 95,7% dari 312 siswa. Mereka juga memiliki tingkat efikasi diri pengambilan keputusan karir yang sedang, dengan prosentase 3,4% dari 11 siswa, dan tingkat efikasi diri pengambilan keputusan karir yang rendah, dengan prosentase sebesar 0,3% dari 312 siswa. Selain itu, untuk tingkat kematangan karir, sebagian besar mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung berada dalam kategori sedang dengan prosentase 88,0 % dari 287 mahasiswa. Kategori tinggi memiliki 10,5 % dengan 34 mahasiswa, dan kategori rendah memiliki 1,5 % dengan 5 mahasiswa. Hasil uji regresi linier sederhana menunjukkan bahwa efikasi diri dalam pengambilan keputusan karir mempengaruhi kematangan karir secara signifikan. Hal ini dibuktikan dengan nilai r = 0,875 p = 0,000 (p <0,05). Selain itu, variabel kematangan karir mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung memiliki kontribusi sebesar 76.6% terhadap variabel efikasi diri pengambilan keputusan karir. Kata Kunci: Efikasi Diri Pengambilan Keputusan Karir, Kematangan Karir, Mahasiswa Tingkat Akhir

Item Type: Skripsi
Subjects: Psikologi
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Psikologi Islam
Depositing User: 126308203191 RENNY WAHYUNINGTIAS
Date Deposited: 03 Sep 2024 08:38
Last Modified: 03 Sep 2024 08:38
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/52178

Actions (login required)

View Item View Item