PENGARUH PENGETAHUAN PRODUK, RELIGIUSITAS, TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK KOSMETIK HALAL DENGAN HALAL AWARENESS SEBAGAI INTERVENING (Studi Kasus Pada Konsumen Kosmetik Halal Merk Wardah Tulungagung)

KARUNIA KINANTI, 126402201034 (2024) PENGARUH PENGETAHUAN PRODUK, RELIGIUSITAS, TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK KOSMETIK HALAL DENGAN HALAL AWARENESS SEBAGAI INTERVENING (Studi Kasus Pada Konsumen Kosmetik Halal Merk Wardah Tulungagung). [ Skripsi ]

This is the latest version of this item.

[img] Text
COVER .pdf

Download (2MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (1MB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (337kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (527kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (483kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (217kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (106kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (151kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (10MB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Pengaruh Pengetahuan Produk, Religiusitas, Terhadap Keputusan Pembelian Produk Kosmetik Halal dengan Halal Awareness Sebagai Intervening (Studi Kasus Pada Konsumen Kosmetik Halal Merk Wardah Tulungagung)” yang ditulis oleh Karunia Kinanti, NIM. 126402201034. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Jurusan Ekonomi, Program Studi Ekonomi Syariah, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung yang dibimbing oleh Dr. Binti Nur Asiyah, M.Si. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pemahaman mendalam tentang kehalalan produk dan faktor religiusitas memiliki peran krusial dalam memengaruhi keputusan pembelian konsumen, terutama dalam konteks produk kosmetik halal.potensi besar pasar produk halal di Indonesia dan peningkatan kesadaran konsumen tentang pentingnya status halal dalam konsumsi. Merek kosmetik halal seperti Wardah telah berhasil menarik perhatian konsumen Muslim dengan strategi "Halal dari Awal." Namun, penelitian sebelumnya menunjukkan hasil yang bervariasi mengenai pengaruh pengetahuan produk, religiusitas, dan kesadaran halal terhadap keputusan pembelian. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh : (1) Menguji pengaruh pengetahuan produk dan religiusitas terhadap keputusan pembelian kosmetik halal Wardah di Tulungagung, (2) Pengetahuan produk dan kesadaran halal terhadap keputusan pembelian kosmetik halal Wardah di Tulungagung, (3) Religiusitas dan kesadaran halal terhadap keputusan pembelian kosmetik halal Wardah di Tulungagung, (4) Pengetahuan produk, religiusitas, dan kesadaran halal terhadap keputusan pembelian kosmetik halal Wardah di Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode asosiatif kausal. Populasinya adalah pengguna kosmetik halal Wardah di Kabupaten Tulungagung, dengan sampel 100 responden yang dipilih melalui snowball sampling. Analisis data dilakukan menggunakan path analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pengetahuan produk dan religiusitas secara bersama berpengaruh signifikan positif terhadap keputusan pembelian; (2) Pengetahuan produk sendiri tidak signifikan; (3) Religiusitas signifikan negatif; (4) Pengetahuan produk berpengaruh positif signifikan terhadap kesadaran halal; (5) Religiusitas signifikan negatif terhadap kesadaran halal; (6) Pengetahuan produk, religiusitas, dan kesadaran halal bersama signifikan positif terhadap keputusan pembelian; (7) Pengaruh pengetahuan produk melalui kesadaran halal positif tapi tidak signifikan; (8) Religiusitas berpengaruh negatif signifikan melalui kesadaran halal. Implikasinya, perusahaan dapat meningkatkan penjualan dengan edukasi konsumen dan mempertimbangkan religiusitas serta kesadaran halal dalam strategi pemasaran. Kata Kunci: Keputusan Pembelian, Pengetahuan Produk, Religiusitas, ,Halal Awareness, Kosmetik Halal.

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: 126402201034 KARUNIA KINANTI
Date Deposited: 11 Oct 2024 02:56
Last Modified: 11 Oct 2024 02:56
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/54014

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item