PERAN GURU AKIDAH AKHLAK DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA DI MA MA’ARIF BAKUNG UDANAWU BLITAR

MAIDA KHOIRIL HANA, 12201183122 (2024) PERAN GURU AKIDAH AKHLAK DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA DI MA MA’ARIF BAKUNG UDANAWU BLITAR. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (788kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (398kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (165kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (399kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (666kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (322kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (489kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (385kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (260kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (378kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Peran Guru Akidah Akhlak Dalam Pembentukan Karakter Siswa di MA Ma’arif Bakung Udanawu Blitar” ini ditulis oleh Maida Khoiril Hana, NIM.12201183122, Prodi pendidikan agama islam, fakultas tarbiyah dan ilmu keguruan, UIN sayyid ali rahmatullah, Pembimbing Muhammad Sulthon Aziz, Lc., M.H. Kata Kunci: Peran Guru, Pembentukan Karakter Penelitian ini dilatar belakangi oleh sebuah fenomena sekarang dimana zaman yang semakin terus berkembang memberikan dampak positif maupun negatif dalam kehidupan. Untuk meminimalisir pengaruh dampak negatif tersebut peran guru Akidah Akhlak serta peran lingkungan sekolah sangat penting salah satunya dalam proses pembentukan karakter baik dalam diri siswa. Dengan kerja sama yang baik semua pihak maka karakter peserta didik akan terbentuk dengan baik. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah (1) Bagaimana peran guru akidah akhlak sebagai pendidik dalam pembentukan karakter siswa di MA Ma’arif Bakung Udanawu Blitar? (2) Bagaimana peran guru akidah akhlak sebagai motivator dalam pembentukan karakter siswa di MA Ma’arif Bakung Udanawu Blitar? (3) Bagaimana peran guru akidah akhlak sebagai teladan dalam pembentukan karakter siswa di MA Ma’arif Bakung Udanawu Blitar? Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Adapun jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian untuk mengecek keabsahan data dilakukan melalui ketekunan pengamatan, triangulasi data, dan pemeriksaan sejawat. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa (1) Peran guru akidah akhlak sebagai pendidik yaitu mendidik peserta didik dengan dimulai dari guru sendiri sebagai contoh dan pembiasaan hal-hal sederhana yang dilakukan di madrasah. (2) Peran guru sebagai motivator adalah guru memberikan dorongan otivasi kepada siswa dalam pembentukan karakter dengan memberikan contoh secara langsung pada siswa, memberikan nasehat, menyampaikan kata-kata mutiara yang dapat memotivasi siswa untuk membentuk karakter baik dalam diri siswa. (3) Peran guru sebagai teladan adalah guru menjadi contoh atau panutan bagi peserta didik. Dengan dimulai dari diri pendidik sendiri, dengan menerapkan hal-hal sederhana seperti berpakaian rapi, menjaga kesopanan, serta disiplin dengan tata tertib yang berlaku di madrasah.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Pendidikan > Guru
Pendidikan
Pendidikan > Pendidikan Karakter
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 12201183122 MAIDA KHOIRIL HANA
Date Deposited: 21 Feb 2025 01:53
Last Modified: 21 Feb 2025 01:53
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/55985

Actions (login required)

View Item View Item