Pelaksanaan Pembelajaran Guru Aqidah Akhlak dalam Meningkatkan Kepribadian Muslim Peserta Didik di MA Al- Ma’arif

Fikri, M.Khazim (2014) Pelaksanaan Pembelajaran Guru Aqidah Akhlak dalam Meningkatkan Kepribadian Muslim Peserta Didik di MA Al- Ma’arif. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
Cover .pdf

Download (975kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab I .pdf

Download (177kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab II .pdf

Download (491kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab III .pdf

Download (281kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV .pdf

Download (262kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V .pdf

Download (147kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (127kB) | Preview
Official URL: http://repo.iain-tulungagung.ac.id

Abstract

Kata Kunci : Pelaksanaan Pembelajaran Guru Aqidah Akhlak, meningkatkan Kepribadian Muslim Di tengah zaman yang seperti sekarang ini, banyak sorotaan yang ditujuakan kepada lembaga pendidikan, diantranya tentang pengajaran materi pelajaran agama yang hanya sampai pada ranah kognitif, belum pada ranah afekfif, sehingga mngakibatkan banayak terjadi tindakan seperti korupsi dan kkn. Maka untuk mengantisipasi hal tersebut seorang muslim perlu memiliki kepribadian muslim, kepribadian muslim adalah kepribadian yang seluruh aspek-aspeknya yakni baik tingkah laku luarnya kegiatan-kegiatan jiwanya, maupun filsafat hidup dan kepercayaannya menunjukkan pengabdian kepada Tuhan, penyerahan diri kepada-Nya. Jika seorang muslim memiliki kepribadian muslim yang baik maka dapat dilihat dari akhlakul karimahnya. Dari kepribadian muslim yang baik itu pula lah seseorang dapat membentengi diri dari laranga- larangan Allah dalam setiap aktifitasnya. Maka diharapkan pengajaran yang ada di sekolah dapat membentuk peserta didik mereka menjdi seorang muslim yang memiliki kepribadian muslim yang baik dan nantinya kelak dapat menjadi unwatun hasanah bagi keluarga juga lingkungan dimana mereka hidup dalam masyarkat. Atas dasar itu, penelitian ini difokuskan pada tiga fokus masalah, yaitu: 1. Bagaimanakah pelaksanaan pembelajaran guru Aqidah Akhlak dalam meningkatkan kepribadian peserta didik di MA Al- Ma‟arif ? 2. Bagaimanakah strategi dan metode guru Aqidah Akhlak dalam meningkatkan kepribadian peserta didik di MA Al- Ma‟arif ? 3. Apa saja faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan pembelajaran guru Aqidah Akhlak dalam meningkatkan kepribadian muslim peserta didik di MA Al- Ma‟arif ? Penelitian yang peneleliti lakukan adalah termasuk dalam penelitian kualitatif. Dalam pengumpulan data,peneliti menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan untuk analisisnya, peneliti menggunakan tekhnik analisis deskriptif kualitatif, yaitu berupa pengumpulan data, sajian data, reduksi data, vertifikasi dan simpulan data. Hasil dari penelitian yang dilakukan oleh peneliti dapat disampaikan disini bahwa: Pertama, pelaksanaan pembelajaan dimulai dengan membuat program untuk peserta didik kemudian dilanjutkan untuk membuat RPP xv Kedua, metode yang dilakukan oleh Guru Aqidah Akhlak dengan menggunakanmetode uswatun hasanah, metode ceramah, metode tanya jawab, Ketiga, Faktor pendukung dalam meningkatkan kepribadian muslim adalah letak lembaga di lingkungan pesantren, dan juga sebagian besar guru lulusan dari pesantren, sedangkan faktor penghambat dalam meningkatkan kepribadian Muslim siswa adalah kedisiplinan siswa yang kuran dan latar belakang keluarga dan juga pendidikan siswa.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Islàm
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Endang Rifngati S.Sos
Date Deposited: 22 Dec 2014 02:50
Last Modified: 22 Dec 2014 02:50
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/606

Actions (login required)

View Item View Item