MOHAMMAD GALANG JANUAMANSUR, 126308212142 and ERWAN EFENDI, 1980041820181094 (2025) HUBUNGAN DUKUNGAN ORANG TUA DENGAN PERILAKU BULLYING PADA SISWA SEKOLAH DASAR NEGERI 2 SUMBERINGIN KABUPATEN TRENGGALEK. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (881kB) |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (190kB) |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (309kB) |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (288kB) |
|
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (392kB) |
|
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (482kB) |
|
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (711kB) |
|
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (209kB) |
|
|
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (192kB) |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (215kB) |
|
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Skripsi dengan judul “Hubungan Dukungan Orang Tua dengan Perilaku Bullying pada Siswa Sekolah Dasar Negeri 2 Sumberingin Kabupaten Trenggalek” ini ditulis oleh Mohammad Galang Januamansur, NIM 126308212142, pembimbing Erwan Efendi, S.Psi., MA. Kata Kunci: Dukungan Orang tua, Perilaku Bullying, Siswa SD Latar belakang penelitian didasarkan pada fenomena maraknya berita kasus bullying di lingkungan sekolah dasar yang bisa berdampak negatif terhadap perkembangan psikologis dan sosial anak. Dukungan orang tua dipandang sebagai faktor penting terhadap fenomena perilaku bullying pada anak. Tujuan penelitian ialah: 1) Untuk mengetahui tingkat dukungan orang tua pada siswa sekolah dasar 2 Sumberingin Kabupaten Trenggalek, 2) Untuk mengetahui tingkat perilaku bullying pada sekolah dasar negeri 2 Sumberingin Kabupaten Trenggalek, 3) Untuk mengetahui hubungan antara dukungan orang tua dengan perilaku bullying pada Siswa Sekolah Dasar Negeri 2 Sumberingin Kabupaten Trenggalek. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Populasi berjumlah 32 dan menggunakan teknik pengambilan sampel berupa total sampling. Uji validitas dilakukan dengan menggunakan teknik corrected item-total correlation melalui program SPSS, uji reliabilitas, uji asumsi klasik dengan uji normalitas, dan uji hipotesis dengan uji spearman. bahwa nilai koefisien korelasi Spearman sebesar -0.828 yang menunjukkan adanya hubungan yang negatif kuat antara dukungan orang tua dengan perilaku bullying. Nilai signifikansi sebesar 0.001 (lebih kecil dari 0.05), menunjukkan bahwa terdapat hubungan negatif yang kuat dan signifikan antara dukungan orang tua terhadap perilaku bullying pada siswa Sekolah Dasar Negeri 2 Sumberingin yang berarti bahwa semakin tinggi dukungan orang tua, semakin rendah kecenderungan siswa untuk melakukan bullying.
| Item Type: | Skripsi |
|---|---|
| Subjects: | Psikologi Psikologi > Psikologi pendidikan |
| Divisions: | Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Psikologi Islam |
| Depositing User: | 126308212142 MOHAMMAD GALANG JANUAMANSUR |
| Date Deposited: | 08 Jan 2026 07:22 |
| Last Modified: | 08 Jan 2026 07:22 |
| URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/65764 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
