YAYUK KOLIFATUN IMAH, 1741143383 (2018) PENGARUH TINGKAT BAGI HASIL, KEPERCAYAAN, KUALITAS PELAYANAN DAN KEPUASAN NASABAH TERHADAP LOYALITAS NASABAH PADA PRODUK SIMPANAN MUDARABAH DI BMT PAHLAWAN TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (151kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (100kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (255kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (515kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (394kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (410kB) | Preview |
|
Text
BAB V.pdf Download (71kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Download (85kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (143kB) |
Abstract
Skripsi yang berjudul “Pengaruh Tingkat Bagi Hasil, Kepercayaan, Kualitas Pelayanan dan Kepuasan Nasabah terhadap Loyalitas Nasabah Simpanan Mudharabah di BMT Pahlawan Tulungagung” ini ditulis oleh Yayuk Kolifatun Imah, NIM 1741143383, pembimbing Lantip Susilowati, S.Pd., M.M. Peranan lembaga keuangan syariah seperti BMT sangatlah penting bagi sistem perekonomian di Indonesia. Mengingat perkembangan industri lembaga keuangan dengan berlandaskan prinsip syariah sangat pesat, oleh karena itu BMT Pahlawan sebagai salah satu dari 5000 BMT yang berada di Indonesia harus pandai-pandai dalam mencari nasabah dan mempertahankan nasabah untuk tetap loyal. Ada banyak cara agar bisa membangun sebuah loyalitas nasabah yakni dengan memperbaiki tingkat bagi hasil yang diberikan, meningkatkan kepercayaan dan kepuasan melalui kualitas pelayanan yang diberikan. Penelitian ini dilakukan untuk membuktikan adanya pengaruh dari tingkat bagi hasil, kepercayaan, kualitas pelayanan dan kepuasan nasabah terhadap loyalitas nasabah simpanan mudharabah di BMT Pahlawan Tulungagung. Tujuannya adalah (1). Menguji pengaruh signifikan antara tingkat bagi hasil terhadap loyalitas nasabah, (2). Menguji pengaruh signifikan antara kepercayaan terhadap loyalitas nasabah, (3). Menguji pengaruh signifikan antara kualitas pelayanan terhadap loyalitas nasabah (4). Menguji pengaruh signifikan antara kepuasan nasabah terhadap loyalitas nasabah, dan (5). Menguji pengaruh signifikan antara tingkat bagi hasil, kepercayaan, kualitas pelayanan dan kepuasan nasabah terhadap loyalitas nasabah simpanan mudharabah di BMT Pahlawan Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian asosiatif. Populasi dalam penelitian ini ialah seluruh nasabah simpanan mudharabah di BMT Pahlawan Tulungagung. Pengambilan sampel dengan teknik random sampling/probability sampling. Data yang digunakan adalah data primer dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode kuesioner. Penelitian ini menggunakan metode analisis uji regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial (1). tingkat bagi hasil berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap loyalitas nasabah simpanan mudharabah, (2). kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah, (3) kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah, (4) kepuasan nasabah berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah, (5) Dan secara serentak tingkat bagi hasil, kepercayaan, kualitas pelayanan dan kepuasan nasabah berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah simpanan mudharabah di BMT Pahlawan Tulungagung. Kata kunci: Tingkat bagi hasil, kepercayaan, kualitas pelayanan, kepuasan nasabah dan loyalitas nasabah
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | 1741143383 Yayuk Kolifatun Imah |
Date Deposited: | 03 May 2018 04:00 |
Last Modified: | 03 May 2018 04:00 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/7850 |
Actions (login required)
View Item |