ALIFAH BUDIANTI, 1721143046 (2018) PEMBENTUKAN SIKAP SOSIAL REMAJA MELALUI RUTINAN MUJAHADAH USBUIYAH DI MADRASAH DINIYAH SHOLIHUL HUDA DESA TANJUNGSARI BOYOLANGU TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (601kB) |
||
Text
ABSTRAK.pdf Download (342kB) |
||
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (15kB) |
||
Text
BAB I.pdf Download (290kB) |
||
|
Text
BAB II.pdf Download (741kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (428kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (993kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (178kB) | Preview |
|
Text
BAB VI.pdf Download (159kB) |
||
|
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf Download (231kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pembentukan Sikap Sosial Remaja Melalui Rutinan Mujahadah Usbuiyah Di Madrasah Diniyah Sholihul Huda Desa Tanjungsari, Boyolangu, Tulungagung” ini ditulis oleh Alifah Budianti, NIM 1721143046, dibimbing oleh Dr. Hj. Binti Maunah, M.Pd.I. Kata Kunci: Pembentukan Sikap Sosial Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana pembentukan sikap sosial remaja melalui kegiatan keagamaan di lingkungan masyarakat. Melihat dari pembelajaran dan penilaian di pendidikan formal yang lebih dominan pada ranah kognitif dan psikomotor, sedangkan ranah afektif cenderung kurang diperhatikan karena memerlukan waktu yang lama dan berkelanjutan. Sebagai salah satu kepedulian masyarakat adanya Mujahadah Usbuiyah merupakan satu wadah yang berisi bimbingan dan pembinaan remaja dengan pendekatan religius. Maka dengan ini peneliti mengangkat sebuah judul Pembentukan Sikap Sosial Remaja Melalui Rutinan Mujahadah Usbuiyah Di Madrasah Diniyah Sholihul Huda Desa Tanjungsari, Boyolangu, Tulungagung. Fokus penelitian dalam penelitian ini adalah 1. Bagaimana pembentukan sikap jujur remaja melalui rutinan Mujahadah Usbuiyah di Madrasah Diniyah Sholihul Huda Desa Tanjungsari, Boyolangu, Tulungagung?; 2. Bagaimana pembentukan sikap tanggungjawab remaja melalui rutinan Mujahadah Usbuiyah di Madrasah Diniyah Sholihul Huda Desa Tanjungsari, Boyolangu, Tulungagung?; 3. Bagaimana pembentukan sikap toleransi remaja melalui rutinan Mujahadah Usbuiyah di Madrasah Diniyah Sholihul Huda Desa Tanjungsari, Boyolangu, Tulungagung? Tujuan penelitian ini adalah 1. Untuk menjelaskan pembentukan sikap jujur remaja melalui rutinan Mujahadah Usbuiyah di Madrasah Diniyah Sholihul Huda Desa Tanjungsari, Boyolangu, Tulungagung; 2. Untuk menjelaskan pembentukan sikap tanggungjawab remaja melalui rutinan Mujahadah Usbuiyah di Madrasah Diniyah Sholihul Huda Desa Tanjungsari, Boyolangu, Tulungagung; 3. Untuk menjelaskan pembentukan sikap toeransi remaja melalui rutinan Mujahadah Usbuiyah di Madrasah Diniyah Sholihul Huda Desa Tanjungsari, Boyolangu, Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan menggunakan jenis penelitian deskriptif. Metode pengumpulan data menggunakan metode wawancara mendalam, observasi partisipatif dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Sedangkan pengecekan keabsahan temuan menggunakan ketekunan pengamat, perpanjangan pengamatan, triangulasi (sumber, waktu, teknik) dan pembahasan teman sejawat. Hasil penelitian bahwa pembentukan sikap sosial remaja melalui rutinan Mujahadah Usbuiyah di Madrasah Diniyah Sholihul Huda Desa Tanjungsari, Boyolangu, Tulungagung sebagai berikut: 1. Pembentukan sikap jujur santri remaja melalui pembiasaan menerapkan sikap rendah bersalah, mengakui segala salah dan dosa, bersungguh-sungguh memohon ampun pada Allah, serta pembinaan dengan cara pemberian nasehat, penanaman nilai-nilai kehidupan keseharian dan pemberian sanksi. 2. Pembentukan sikap tanggungjawab santri remaja dengan cara pemberian tanggungjawab sebagai petugas dalam acara mujahadah dan pemberian pelatihan tanggungjawab lain seperti muadzin dan panitia kegiatan. 3. Pembentukan sikap toleransi santri remaja dengan penanaman nilai menghargai dan menghormati terhadap keberagaman dan kesalahan seperti ketika ada seseorang yang melakukan kesalahan sebagai petugas mujahadah.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Agama Pendidikan > Pendidikan Islàm |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | 1721143046 ALIFAH BUDIANTI |
Date Deposited: | 26 Jul 2018 02:40 |
Last Modified: | 26 Jul 2018 02:40 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/8454 |
Actions (login required)
View Item |