FATIH NASHRUL ISLAMI, 1721143143 (2018) PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN PRESTASI NON AKADEMIK SISWA MELALUI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER KEAGAMAAN DI SMAN 1 KEDUNGWARU TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (260kB) |
||
Text
ABSTRAK.pdf Download (64kB) |
||
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (28kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (50kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (366kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (61kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (214kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (43kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (18kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf Download (26kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Peran Guru Dalam Meningkatkan Prestasi Non Akademik Siswa Melalui Kegiatan Ekstrakurikuler Keagamaan di SMAN 1 Kedungwaru Tulungagung” ini ditulis oleh Fatih Nashrul Islami, NIM 1721143143, Tahun 2018, dibimbing oleh Dr. H. Zaini, S.Ag., M.Pd.I. Kata Kunci : Peran guru, prestasi non akademik, ekstrakurikuler keagamaan. Latar belakang penelitian ini adalah pada zaman seperti sekarang ini peserta didik tidak cukup diberikan materi pelajaran yang terdapat dalam materi kurikulum yang ada dan berlaku di sekolah, melainkan juga perlu adanya kegiatan-kegiatan tambahan di luar kurikulum pelajaran. Dengan adanya kegiatan tambahan diluar kurikulum pelajaran atau biasa disebut dengan ekstrakurikuler diharapkan peserta didik mampu mengembangkan minat, bakat, dan kemampuan yang dimiliki agar bisa meningkatkan prestasi non akademik dan mampu mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. Fokus penelitian: (1) Bagaimana peran guru sebagai pembimbing dalam meningkatkan prestasi non akademik siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler keagamaan di SMAN 1 Kedungwaru Tulungagung? (2) Bagaimana peran guru sebagai fasilitator dalam meningkatkan prestasi non akademik siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler keagamaan di SMAN 1 Kedungwaru Tulungagung? (3) Bagaimana peran guru sebagai motivator dalam meningkatkan prestasi non akademik siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler keagamaan di SMAN 1 Kedungwaru Tulungagung? Tujuan penelitian: (1) Untuk mendeskripsikan peran guru sebagai pembimbing dalam meningkatkan prestasi non akademik siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler keagamaan di SMAN 1 Kedungwaru Tulungagung. (2) Untuk mendeskripsikan peran guru sebagai fasilitator dalam meningkatkan prestasi non akademik siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler keagamaan di SMAN 1 Kedungwaru Tulungagung. (3) Untuk mendeskripsikan peran guru sebagai motivator dalam meningkatkan prestasi non akademik siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler keagamaan di SMAN 1 Kedungwaru Tulungagung. Metode penelitian kualitatif. Dalam penelitian ini, teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Dalam penelitian ini, validitas data juga dapat diperiksa dengan perpanjangan keikutsertaan, dan trianggulasi sumber dan metode. Hasil penelitian di SMAN 1 Kedungwaru tentang peran guru dalam meningkatkan prestasi non akademik siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler keagamaan adalah: (1) peran guru sebagai pembimbing dalam meningkatkan prestasi non akademik siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler keagamaan adalah dengan memberikan pengajaran dan pelatihan melalui metode ceramah dan metode demonstrasi, serta memberikan pengarahan kepada siswa. (2) peran guru sebagai fasilitator dalam meningkatkan prestasi non akademik siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler keagamaan adalah dengan memfasilitasi segala yang dibutuhkan siswa terkait sumber pengetahuan siswa dan media pembelajaran siswa, serta kesediaan guru untuk selalu mendampingi dan menjadi sumber ilmu bagi siswa. (3) peran guru sebagai motivator dalam meningkatkan prestasi non akademik siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler keagamaan adalah dengan memberikan absensi kehadiran siswa dan hukuman bagi siswa yang tidak hadir tanpa keterangan, dengan memberikan nasihat baik kepada siswa, dan dengan menjadi suri tauladan bagi siswa.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Agama Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | 1721143143 FATIH NASHRUL ISLAMI |
Date Deposited: | 26 Jul 2018 04:15 |
Last Modified: | 26 Jul 2018 04:15 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/8490 |
Actions (login required)
View Item |