PENGELOLAAN SAMPAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG BERDASARKAN PERATURAN DAERAH NO. 19 TAHUN 2010 TENTANG PENGELOLAAN PERSAMPAHAN DAN PERSPEKTIF FIQIH SIYASAH

MUHAMMAD WAHYU PURNANINGRAT, 17104153071 (2020) PENGELOLAAN SAMPAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG BERDASARKAN PERATURAN DAERAH NO. 19 TAHUN 2010 TENTANG PENGELOLAAN PERSAMPAHAN DAN PERSPEKTIF FIQIH SIYASAH. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (258kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (156kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (248kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (688kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (230kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (238kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (431kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (136kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (148kB)

Abstract

ABSTRAK Muhammad Wahyu Purnaningrat, NIM 17104153071, Pengelolaan Sampah Di Kabupaten Tulungagung Berdasarkan Peraturan Daerah No 19 Tahun 2010 Tentang Pengelolaan Persampahan Dan Perspektif Fiqih Siyasah , Jurusan Hukum Tata Negara, Fakultas Syari’ah dan Ilmu Hukum, IAIN Tulungagung, 2019, Pembimbing: Dr. Hj. Nur Fadhilah, S.H.I., M.H., Kata Kunci: Pengelolaan Sampah, Peraturan Daerah, Fiqih Siyasah Penelitian ini dilatarbelakangi dengan semakin menumpuknya sampah di TPA Segawe yang hampir 100 ton tiap hari serta masih kurangnya lahan membuat sampah menjadi menumpuk, kurangnya sarana prasarana yang dimiliki masih kurang dan kurangnya kesadaran masyarakat terhadap tehnik pemilihan sampah yang benar, sehingga pemerintah kota Tulungagung memunculkan Peraturan Daerah No 19 Tahun 2010 Tentang Pengelolaan Persampahan . Fokus dalam penelitian ini adalah: 1. Bagaimana pengelolaan sampah di Kabupaten Tulungagung?. 2. Bagaimana pengelolaan sampah di Kabupaten Tulungagung berdasarkan perda no 19 tahun 2010 ?. 3. Bagaimana pengelolan sampah di Kabupaten Tulungagung berdasarkan Fiqih Siyasah. Adapun yang menjadi tujuan dalam penelitian ini adalah: 1. Menganalisis pengelolaan sampah di Kabupaten Tulungagung. 2. Menganalisis pengelolaan sampah di Kabupaten Tulungagung berdasarkan perda no 19 tahun 2010. 3. Menganalisis pengelolaan sampah di Kabupaten Tulungagung berdasarkan Fiqih Siyasah. Penelitian ini menggunakan metode penelitian yuridis empiris yaitu mengkaji ketentuan hukum yang berlaku serta apa yang terjadi dalam kenyataannya di masyarakat. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisa data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data menggunakan Triangulasi sumber data. Hasil penelitian menunjukkan: 1. Sampah di Kabupaten Tulungagung 20% masuk di bank sampah dan sisanya diangkut ke TPA oleh jasa pelayanan persampahan. 2. Pengelolaan sampah di Tulungagung berdasarkan Perda no 19 tahun 2010 ini menggunakan metode sanitary landfill, dan sekarang sampah yang ada di TPA membludak, karena tidak semua masyarakat faham dan mau melakukan pemilahan sampah berdasarkan jenisnya. 3. Sebagai Majlis Tanfidz Syar’iyyah DLH sudah menciptakan program dan melakukan kegiatan- kegiatan yang mendorong suksesnya pengelolaan persampahan sebagaimana Peraturan Daerah Kabupaten Tulungagung Nomor 19 Tahun 2010 Tentang Pengelolaan Persampahan, seperti pengadaan bank sampah

Item Type: Skripsi
Subjects: Hukum > Hukum Islam
Divisions: Fakultas Syariah Dan Ilmu Hukum > Hukum Tata Negara
Depositing User: 17104153071 MUHAMMAD WAHYU PURNANINGRAT
Date Deposited: 16 Jan 2020 08:31
Last Modified: 16 Jan 2020 08:31
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/14282

Actions (login required)

View Item View Item