Rina, Setyowati (2010) Korelasi Antara Kesiapan Guru Dalam Mengajar Dengan Prestasi Belajar Siswa Mata Pelajaran Aqidah Akhlaq Pada Siswa SMP Islam Terpadu Al-Azhaar Gandusari Trenggalek. [ Skripsi ]
Text
BAB I MBAK RINA.doc Download (113kB) |
|
Text
BAB II MBAK RINA.doc Download (109kB) |
|
Text
BAB III MBAK RINA.doc Download (105kB) |
|
Text
BAB IV MBAK RINA.doc Download (194kB) |
|
Text
BAB V MBAK RINA.doc Download (26kB) |
|
Text
cover and friend.doc Download (226kB) |
|
Text
Daftar Rujukan.doc Download (33kB) |
|
Text
Lampiran.doc Download (226kB) |
Abstract
Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi oleh pentingnya kesiapan guru dalam suatu perencanaan mengajar juga pelaksanaan evaluasi yang dilaksanakan, untuk mengetahui seberapa besar tujuan yang telah dicapai, dan bagaimana prestasi siswa khususnya pada Mata Pelajaran Aqidah Akhlaq. Dengan penjabaran di atas adapun kata kunci yang perlu diperhatikan adalah: Kesiapan mengajar dan Prestasi Belajar. Alasan seperti di atas mejadi alasan peneliti ingin mengetahui korelasi antara kesiapan guru dalam mengajar dengan prestasi belajar Siswa Mata Pelajaran Aqidah Akhlaq Pada Siswa SMP Islam Terpadu Al-Azhaar Gandusari Trenggalek Rumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah (1) Adakah korelasi antara kesiapan guru dalam membuat rencana pengajaran dengan prestasi belajar siswa di SMP Islam Terpadu Al-Azhaar Gandusari Trenggalek? (2) Adakah korelasi antara kesiapan guru dalam melaksanakan evaluasi dengan prestasi belajar siswa di SMP Islam Terpadu Al-Azhaar Gandusari Trenggalek? Adapun tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui ada dan tidaknya korelasi antara perencanaan mengajar dengan prestasi belajar siswa di SMP Islam Terpadu Al-Azhaar Gandusari Trenggalek (2) Untuk mengetahui ada dan tidaknya korelasi antara pelaksanaan evaluasi dengan prestasi belajar siswa mata pelajaran Aqidah Akhlaq pada siswa SMP Islam Terpadu Al-Azhaar Gandusari Trenggalek. Skripsi ini bermanfaat bagi penulis untuk menambah wawasan dan pengalaman khususnya meningkatkan kualitas mengajar. Bagi SMP Islam Terpadu Al-Azhaar sebagai sumbangan pemikiran dan bagi guru untuk menambah pengetahuan dalam proses belajar mengajar. Dalam penelitian kuantitatif ini untuk mendapatkan data, maka digunakan teknik pengumpulan data yang terdiri dari: Angket, Observasi. Wawancara dan dokumentasi. Angeket digunakan untuk menggali informasi tentang bagaimana kesiapan guru dalam mengajar yang meliputi perencanaan mengajar dan pelaksanaan evaluasi, juga angket untuk mengetahui prestasi belajar siswa mata pelajaran Aqidah Akhlaq. Sedangkan metode Observasi digunakan untuk meninjau langsung lembaga sekolahan tersebut dan mengetahui keadaan sebenarnya tentang sekolah dan proses belajar mengajar yang berlangsung. Metode Wawancara untuk menanyakan secara langsung kepada kepala sekolah maupun guru mata pelajaran Aqidah Akhlaq tentang kesiapan mengajar yang meliputi perencanaan mengajar dan pelaksanaan evaluasi yang dilakukan selama ini. Metode terakhir yaitu dokumentasi untuk mengumpulkan data tentang jumlah siswa yang menjadi populasi dan sampel, juga daftar nilai raport mata pelajaran aqidah akhlaq, sarana prasarana, daftar guru dan struktur organisasi. Setelah penulis mengadakan penelitian dengan menggunakan beberapa metode di atas, penulis menggunakan SPSS Analyze Correlation, setelah data dianalisis dapat disimpulkan bahwa (1) Ada hubungan yang signifikan antara kesiapan guru dalam mengajar yang dalam hal ini perencanaan mengajar dengan prestasi belajar mata pelajaran aqidah akhlaq siswa SMP Islam Terpadu Al-Azhaar Gandusari Trenggalek (2) Ada hubungan yang signifikan antara kesiapan guru dalam mengajar yang dalam hal ini pelaksanaan evaluasi dengan prestasi belajar mata pelajaran aqidah akhlaq siswa SMP Islam Terpadu Al-Azhaar Gandusari Trenggalek. Taraf signifikansi adalah 5%. Dengan demikian hipotesis nihil ditolak dan hipotesis kerja diterima.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan Islàm |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Endang Rifngati S.Sos |
Date Deposited: | 08 May 2015 06:46 |
Last Modified: | 08 May 2015 06:46 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/1533 |
Actions (login required)
View Item |