PERSEPSI, PERILAKU, DAN PREFERENSI MASYARAKAT TULUNGAGUNG TERHADAP BANK MUAMALAT INDONESIA KCP TULUNGAGUNG

PRIHASTA, LAILATUS SEMBADRA (2015) PERSEPSI, PERILAKU, DAN PREFERENSI MASYARAKAT TULUNGAGUNG TERHADAP BANK MUAMALAT INDONESIA KCP TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
PERSEPSI PERILAKU DAN PREFERENSI MASYARAKAT TULUNGAGUNG TERHADAP BANK MUAMALAT INDONESIA KCP TULUNGAGUNG.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Persepsi, Perilaku, dan Preferensi Masyarakat Tulungagung Terhadap Bank Muamalat Indonesia KCP Tulungagung” ini ditulis oleh Lailatus Sembadra Prihasta, 3223113053, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Jurusan Perbankan Syari’ah, Institut Agama Islam Negeri Tulungagung dibimbing oleh Muhammad Aswad, S.Ag., M.A. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keberadaan bank syariah di Indonesia yang ternyata belum sepenuhnya merubah persepsi maupun perilaku masyarakat Indonesia khususnya masyarakat muslim Indonesia terhadap bank syariah sendiri karena masih kurangnya pemahaman atau rendahnya pengetahuan masyarakat terkait dengan bank syariah, persepsi yang salah tentang perbankan syariah “adanya anggapan yang menyamakan bahwa bank syariah sama dengan bank konvensional” padahal diantara keduanya terdapat perbedaan yang sangat mendasar diantara kedua objek tersebut. Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah (1) Bagaimana persepsi masyarakat Tulungagung terhadap Bank Muamalat Indonesia KCP Tulungagung? (2) Bagaimana perilaku masyarakat Tulungagung terhadap Bank Muamalat Indonesia KCP Tulungagung? (3) Bagaimana preferensi masyarakat Tulungagung terhadap Bank Muamalat Indonesia KCP Tulungagung? Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana persepsi, perilaku, dan preferensi masyarakat tulungagung terhadap Bank Muamalat Indonesia KCP Tulungagung. Penelitian ini menggunakan penelitian statistik deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan adalah data primer dan skunder, diperoleh dari angket yang disebar pada responden dan data dari Bank Muamalat Indonesia KCP Tulungagung. Metode analisis yang digunakan yaitu uji normalitas data, uji statistik frekuensi dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini adalah menunjukkan bahwa persepsi dan perilaku masyarakat Tulungagung terhadap Bank Muamalat Indonesia KCP Tulungagung adalah baik sedangkan preferensi masyarakat Tulungagung terhadap Bank Muamalat Indonesia KCP Tulungagung rendah. Kata Kunci : Persepsi, Perilaku, Preferensi.

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAILATUS SEMBADRA PRIHASTA
Date Deposited: 13 Aug 2015 02:39
Last Modified: 13 Aug 2015 02:39
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/1745

Actions (login required)

View Item View Item