GALIH RAKA SIWI, 12403173261 (2021) PENGARUH MODAL INVESTASI, TEKNOLOGI YANG MEMADAI, DAN MOTIVASI TERHADAP MINAT MAHASISWA UNTUK BERINVESTASI DI PASAR MODAL. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (1MB) |
||
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (78kB) | Preview |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (166kB) |
||
Text
BAB I.pdf Download (254kB) |
||
Text
BAB II.pdf Download (358kB) |
||
|
Text
BAB III.pdf Download (334kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (364kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (16kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (8kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (142kB) | Preview |
Abstract
Skripsi dengan judul “Pengaruh Modal Investasi, Teknologi Yang Memadai, dan Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Untuk Berinvestasi di Pasar Modal (Studi Pada Mahasiswa Akuntansi Syariah Angkatan 2017 IAIN Tulungagung)” ini ditulis oleh Galih Raka Siwi, NIM 12403173261, pembimbing Dianita Meirini S.A., M.Si. Penelitian skripsi ini dilatar belakangi oleh adanya kebijakan perihal modal minimal investasi sebesar Rp 100.000 ditambah dengan banyaknya perusahaan sekuritas yang mengeluarkan aplikasi investasi sehingga dapat diakses melalui perangkat handphone. Dana untuk memulai investasi sebesar Rp100.000 terbilang cukup rendah, akan tetapi jumlah investor dari kalangan mahasiswa atau masyarakat umum masih rendah. Padahal melalui investasi kita bisa mendapat keuntungan tambahan sekaligus belajar mengelola keuangan, ataupun manfaat lainnya. Rumusan masalah dalam penelitian ini meliputi: 1) Apakah modal investasi berpengaruh terhadap minat mahasiswa berinvestasi di pasar modal? 2) Apakah teknologi yang memadai berpengaruh terhadap minat mahasiswa berinvestasi di pasar modal? 3) Apakah motivasi berpengaruh terhadap minat mahasiswa berinvestasi di pasar modal?, 4) Apakah modal investasi, teknologi yang memadai, dan motivasi berpengaruh terhadap minat mahasiswa berinvestasi di pasar modal? Dalam penelitian ini pendekatan penelitan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif, jenis penelitian deskriptif. Sumber data yang digunakan adalah data primer dengan jumlah sampel sebanyak 73 responden. Teknik pengumpulan data melalui kuesioner. Data yang diperoleh diolah menggunakan SPSS 26 untuk pengujian validitas, reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heterokedastisitas, uji autokorelasi, dan uji regresi linear berganda (uji-t dan uji-F). Hasil yang diperoleh pada penelitian ini menunjukkan bahwa 1) variabel modal investasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa berinvestasi di pasar modal, 2) variabel teknologi yang memadai berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa berinvestasi di pasar modal, 3) variabel motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa berinvestasi di pasar modal, 4) variabel modal investasi, teknologi yang memadai, dan motivasi secara simultan atau bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa berinvestasi di pasar modal. Kata Kunci : Minat, Investasi, Modal Investasi, Teknologi, Motivasi, Pasar Modal.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Akuntansi Syariah Ekonomi > Pembiayaan Ekonomi > Umum |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Akutansi Syariah |
Depositing User: | 12403173261 GALIH RAKA SIWI |
Date Deposited: | 22 Sep 2021 04:06 |
Last Modified: | 22 Sep 2021 04:06 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/22369 |
Actions (login required)
View Item |