ROIKHATUL JANNAH, 12301173050 (2021) STUDI LIVING QUR'AN: TRADISI PEMBACAAN SURAH AT-THOLAQ DI PONDOK PESANTREN DARUL FATIHIN TEGALREJO BADAS KEDIRI. [ Skripsi ]
Text
TRADISI PEMBACAAN SURAT AT-THOLAQ DIPONDOK PESANTREN DARUL FATIHIN TEGALREJO BADAS KEDIRI.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Pembacaan Surat At-Tholaq di Pondok Pesantren Darul Fatihin merupakan salah satu amalan yang dilakukan seluruh santri bertujuan untuk mengharap ridho Ilahi dari sang pencipta serta mendapatkan kemudahan, kelancaran untuk semua urusan-usan di dunia dan akhirat. Tradisi pembacaan surat At-Tholaq dicetuskan langsung oleh pendiri Pondok merupakan hal yang sangat urgent karena bersentuhan langsung terhadap santri, praktik amalan ini didapatkan dari sanad keilmuan pendiri Pondok Darul Fatihin, fokus masalah pada penelitian ini, pertama: sejarah tradisi pembacaan surat At-Tholaq. Yang kedua: bentuk perilaku santri dalam tradisi pembacaan surat At-Tholaq dipondok pesantren darul fatihin. Metode dalam Artikel Jurnal ini merupakan studi lapangan kualitatif. Instrument ini menggunakan tehnik wawancara sebanyak tiga puluh santri, observasi dilakukan sebanyak enam kali kegiatan dan kajian pustaka. Artikel ini juga memakai teori sosiologi Karl Mannheim. Setelah peneliti melakukan penelitian dapat disimpulkan bahwa tradisi pembacaan surat At�Tholaq rutin melakukan kegiatan amalan surat At-Tholaq. Hasil penelitian ini yang pertama: selain karena melihat kebutuhan para santri terutama dalam hal spiritual juga karena amalan ini didapatkan dari sanad keilmuan pendiri pondok. Dan hasil penelitian yang kedua: dalam kegiatan ditemukan beberapa resepsi santri diantaranya berwudhu sebelum sholat isya, tawassul, pembacaan hizib autad dan pembacaan surat At-Tholaq. Kata Kunci: Tradisi, Bacaan, At-Tholaq
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Agama Agama > Al Quran Jurnal Agama > Tafsir Hadist Agama > Tafsir Quran |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Ilmu Al-Quran Dan Tafsir |
Depositing User: | 12301173050 Roikhatul Janah |
Date Deposited: | 08 Oct 2021 03:09 |
Last Modified: | 08 Oct 2021 03:09 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/22694 |
Actions (login required)
View Item |