LINDA DWI HIMMATUL ‘ULYA, 12403173030 (2021) PEMANFAATAN DANA DESA PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI DESA DOMASAN KECAMATAN KALIDAWIR KABUPATEN TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
Text
PEMANFAATAN DANA DESA PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI DESA DOMASAN KECAMATAN KALIDAWIR KABUPATEN TULUNGAGUNG.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Abstrak . Penelitian ini dilaksanakan untuk membuktikan secara empiris pengaruh akuntabilitas dan transparansi terhadap kinerja pemerintah dalam pemanfaatan dana desa ditinjau dari masa sebelum pandemi Covid-19 dan pada masa pandemi Covid-19. Populasi dalam penelitian ini merupakan warga Desa Domasan Kecamatan Kalidawir Kabupaten Tulungagung. Sampel ditentukan dengan metode random sampling sehingga diperoleh sebanyak 98 sampel. Data yang digunakan adalah data primer, yaitu warga Desa serta dokumen pendukung yang berhubungan dengan laporan anggaran Desa Domasan. Hipotesis dalam penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Ada pengaruh akuntabilitas terhadap kinerja pemerintah dalam pemanfaatan dana desa, 2) Ada pengaruh transparansi terhadap kinerja pemerintah dalam pemanfaatan dana desa, 3) Ada pengaruh akuntabilitas terhadap kinerja pemerintah dalam pemanfaatan dana desa pada masa pandemi Covid-19, 4) Ada pengaruh transparansi terhadap kinerja pemerintah dalam pemanfaatan dana desa pada masa pandemi Covid-19, dan 5) Ada pengaruh akuntabilitas dan transparansi terhadap kinerja pemerintah dalam pemanfaatan dana desa. Akuntabilitas dan transparansi penting guna menjadi langkah dalam melaksanakan pemerintahan yang terbuka sebagai layanan publik dan selanjutnya dapat dimanfaatkan dalam meningkatkan kinerja dalam pemanfaatan dana desa. Kata kunci. Pemanfaatan Dana Desa; Pandemi Covid-19
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Akuntansi Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Akutansi Syariah |
Depositing User: | S1 12403173030 Linda Dwi Himmatul ‘Ulya |
Date Deposited: | 23 Nov 2021 07:26 |
Last Modified: | 23 Nov 2021 07:26 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/23204 |
Actions (login required)
View Item |