PENGARUH KOMPENSASI, GAYA KEPEMIMPINAN DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP DISIPLIN KERJA PADA BANK SYARIAH MANDIRI KCP TULUNGAGUNG DENGAN KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

GITA NOPITASARI, 17401163169 (2021) PENGARUH KOMPENSASI, GAYA KEPEMIMPINAN DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP DISIPLIN KERJA PADA BANK SYARIAH MANDIRI KCP TULUNGAGUNG DENGAN KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. [ Skripsi ]

[img] Text
PENGARUH KOMPENSASI, GAYA KEPEMIMPINAN DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP DISIPLIN KERJA PADA BANK SYARIAH MANDIRI KCP TULUNGAGUNG DENGAN KEPUASAN KERJA SEBAGAI VAR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Sumber daya manusia memegang peran penting dan potensial bagi keberhasilan perusahaan. Sumber daya manusia merupakan penentu kegiatan perusahaan baik perencanaan, pengorganisasian, serta pengambilan keputusan. Perkembangan perusahaan dapat terhambat dan produktivitasnya terbatas jika sumber daya manusia lemah, sehingga tidak dapat bersaing baik dalam skala lokal, regional maupun global. Perusahaan menempuh berbagai cara untuk mendapatkan sumber daya manusia yang memiliki kualitas tinggi, etos kerja produktif, keterampilan dan kreativitas, profesional, mampu menguasai dan mengembangkan teknologi, serta disiplin dalam bekerja. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis regresi berganda dan analisis path. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui secara langsung atau tidak langsung pengaruh kompensasi, gaya kepemimpinan dan lingkungan kerja terhadap disiplin kerja melalui kepuasan kerja sebagai variabel intervening pada karyawan PT Bank Syariah Mandiri Kantor Cabang Pembantu Tulungagung. Sampel penelitian ini adalah 28. Teknik analisis yang digunakan uji asumsi klasik, uji hipotesis, dan analisis jalur dengan menggunakan SPSS 25. Hasil analisis data menunjukkan bahwa (1) kompensasi berpengaruh signifikan terhadap disiplin kerja, (2) gaya kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap disiplin kerja, (3) lingkungan kerja berpengaruh positif signifikan terhdap displin kerja, (4) kepuasan kerja berpengaruh signifikan terhadap disiplin kerja, (5) kompensasi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja, (6) gaya kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja, (7) lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja, (8) kompensasi melalui kepuasan kerja sebagai variabel intervening berpengaruh langsung terhadap disiplin kerja, (9) gaya kepemimpinan melali kepuasan kerja sebagai variabel intervening berpengaruh langsung terhadap disiplin kerja, (10) lingkungan kerja melalui kepuasan kerja sebagai variabel intervening berpengaruh tidak langsung terhadap disiplin kerja, (11) kompensasi, gaya kepemimpinan bersama-sama berpengarih signifikan terhadap disiplin kerja. Kata Kunci: Kompensasi, Gaya Kepemimpinan, Lingkungan Kerja, Kepuasan Kerja, dan Disiplin Kerja.

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Kinerja
Ekonomi > Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: S1 17401163169 GITA NOPITASARI
Date Deposited: 05 Apr 2022 01:32
Last Modified: 05 Apr 2022 01:32
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/25497

Actions (login required)

View Item View Item