DADANG WINO HOCKY OKTAVIA, 3217113021 (2015) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V MI MIFTAHUL HUDA BACEM SUTOJAYAN BLITAR. [ Skripsi ]
Text
skripsi-dadang wino hocky oktavia-pgmi-3217113021.pdf Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together(NHT) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Siswa Kelas V MI Miftahul Huda Bacem Sutojayan Blitar” ini ditulis oleh Dadang Wino Hocky Oktavia NIM 3217113021 dibimbing oleh Dr. H. Abd. Azis, M.Pd.I. Kata Kunci: Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together(NHT), IPS, Hasil Belajar Kualitas dan keberhasilan pembelajaran sangat dipengaruhi oleh kemampuan dan ketepatan guru dalam memilih dan menggunakan metode pembelajaran.Yang melatarbelakangi penelitian ini berdasarkan pengamatan terhadap peserta didik dan wawancara dengan guru mata pelajaran IPS kelas Vdi MI Miftahul Huda Bacem Sutojayan Blitar, terdapat masalah yang dihadapi dalam proses pembelajaran IPS. Beliau mengatakan bahwa siswa kurang memperhatikan dan tingkat ketuntasan belajarnya hanya dibawah 25% saja dari 22 siswa.Untuk itu peneliti menerapkan pendekatan cooperative learning model Numbered Heads Together (NHT)dalam proses pembelajaran IPS karena dengan mengunakan model ini partisipasi atau aktivitas siswa yang sangat kurang dapat meningkat sehingga apa yang menjadi sasaran atau tujuan pembelajaran dapat dicapai. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimanakah Penerapan Model PembelajaranKooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT) pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) pokok bahasan Perjuangan Melawan Penjajahan Belanda Siswa KelasV di MI Miftahul Huda Bacem Sutojayan Blitar? (2) Bagaimana hasil belajar siswa dengan diterapkanya model pembelajaran Kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT) pada mata pelajaran IPS pokok bahasan Perjuangan Melawan Penjajahan Belanda siswa kelas V MI Miftahul Huda Bacem Sutojayan Blitar. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah: (1) Untuk menjelaskan proses Penerapan Model Pembelajarankooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT)pada materi Perjuangan Melawan Penjajahan Belanda untuk meningkatkan hasil belajar IPSSiswa Kelas V di MI Miftahul Huda Bacem Sutojayan Blitar. (2) Untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar IPSsiswa pada materi Perjuangan Melawan Penjajahan Belanda dengan diterapkanya model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT) pada siswa kelas V MI Miftahul Huda Bacem Sutojayan Blitar. Penelitian ini menggunakan desain penelitian tindakan kelas (ClassroomAction Research) mengikuti model yang dikembangkan oleh Kemis dan Taggart. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan observasi, wawancara, tes, dokumentasi, dan catatan lapangan. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Langkah-langkah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT) adalah: peneliti menjelaskan materi kepada siswa, siswa dibagi menjadi 4 kelompok heterogen, setiap siswa diberikan nomor untuk ditempelkan di dada, peneliti memberikan lembar kerja kepada setiap kelompok untuk dikerjakan, setelah siswa selesai mengerjakan tugas kelompok peneliti memanggil salah satu nomor siswa dan nomor yang terpanggil maju ke depan untuk menjelaskan hasil kerja kelompoknya, siswa yang lain memberi tanggapan, peneliti mengevaluasi hasil kerja kelompok, dan peneliti bersama siswa membuat kesimpulan. Hasil belajar siswa setelah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT) mengalami peningkatan. Pada pree test, ketuntasan belajar siswa 18,18%. Setelah melakukan tindakan siklus I, ketuntasan belajar siswa meningkat menjadi 63,63%, dengan rata-rata nilai 66,81. Kemudian pada siklus II ketntasan belajar meningkat lagi menjadi 85% dengan nilai rata-rata 75. Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together(NHT) dapat meningkatkan hasil belajar IPS siswa kelas V MI Miftahul Huda Bacem Sutojayan Blitar.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan Dasar |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI |
Depositing User: | 3217113021 DADANG WINO HOCKY OKTAVIA |
Date Deposited: | 17 Dec 2015 02:00 |
Last Modified: | 17 Dec 2015 02:00 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/2979 |
Actions (login required)
View Item |