IMPLEMENTASI REGULASI PENDEWASAAN USIA KAWIN TERHADAP CALON PENGANTIN DI BAWAH UMUR (Studi Kasus di KUA Kecamatan Sendang Kabupaten Tulungagung)

YOSI BAGUS EKO PRAYOGO, 12102183196 (2022) IMPLEMENTASI REGULASI PENDEWASAAN USIA KAWIN TERHADAP CALON PENGANTIN DI BAWAH UMUR (Studi Kasus di KUA Kecamatan Sendang Kabupaten Tulungagung). [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (734kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (65kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (15kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (98kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (215kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (48kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (158kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (78kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (16kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (192kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Yosi Bagus Eko Prayogo, 12102183196, Implementasi Regulasi Pendewasaan Usia Kawin Terhadap Calon Pengantin di Bawah Umur (Studi Kasus di KUA Kecamatan Sendang Kabupaten Tulungagung, Program Studi Hukum Keluarga Islam, Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum, UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, 2022, Pembimbing: Dr. Rohmawati, M.A Kata Kunci: Pendewasaan Usia Kawin, Perkawinan di Bawah Umur. KUA Kecamatan Sendang Kabupaten Tulungagung telah menjalankan regulasi pendewasaan usia kawin yang diatur dalam Pasal 7 UU Nomor 16 Tahun 2019. Setelah diterapkannya regulasi ini, kasus perkawinan di bawah umur justru mengalami peningkatan setiap tahunnya, sehingga menjadikan wilayah kecamatan Sendang sebagai wilayah dengan jumlah kasus perkawinan anak tertinggi di Kabupaten Tulungagung pada tahun 2020 dan 2021. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: (1) Bagaimana KUA Kecamatan Sendang Kabupaten Tulungagung mengimplementasikan regulasi pendewasaan usia kawin bagi calon pengantin di bawah umur?, (2) Apa faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan regulasi pendewasaan usia kawin bagi calon pengantin di bawah umur di KUA Kecamatan Sendang Kabupaten Tulungagung?. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mendeskripsikan implementasi regulasi pendewasaan usia kawin bagi calon pengantin di bawah umur di KUA Kecamatan Sendang Kabupaten Tulungagung. (2) Menganalisis faktor pendukung dan faktor penghambat dalam pelaksanaan regulasi pendewasaan usia kawin bagi calon pengantin di bawah umur di KUA Kecamatan Sendang Kabupaten Tulungagung. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian yuridis empiris yang mengkaji tentang ketentuan hukum yang berlaku serta realisasi pelaksanaan hukum tersebut dalam masyarakat. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara langsung dengan kepala KUA, penyuluh agama bidang keluarga sakinah, serta staff yang berada di KUA Kecamatan Sendang, dan dokumentasi. Dalam pengecekan keabsahan data, peneliti menggunakan teknik triangulasi dengan memanfaatkan data lain sebagai pembanding data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Implementasi regulasi pendewasaan usia kawin di KUA Kecamatan Sendang telah dilakukan dengan memberikan surat penolakan kepada calon pengantin yang berusia di bawah 19 tahun. Tingginya kasus perkawinan anak di Kecamatan Sendang membuat pihak KUA berupaya melaksanakan sosialisasi terkait regulasi pendewasaan usia kawin yang diatur dalam UU Nomor 16 Tahun 2019 melalui sosialisasi yang dilakukan secara langsung kepada masyarakat. (2) Faktor pendukungxvi terlaksananya regulasi pendewasaan usia kawin di KUA Kecamatan Sendang yaitu tingkat pendidikan yang tinggi pada masyarakat serta adanya sosialisasi terkait regulasi pendewasaan usia kawin yang dilaksanakan oleh pihak KUA. Sedangkan yang menjadi faktor penghambatnya yaitu kebiasaan masyarakat, tingkat pendidikan yang rendah, kurangnya kesadaran orang tua dan anak terhadap kematangan usia dan dampak dari perkawinan anak, serta kurangnya anggaran dari pemerintah untuk melaksanakan bimbingan perkawinan pra nikah secara meluas.

Item Type: Skripsi
Subjects: Hukum > Hukum Keluarga Islam
Divisions: Fakultas Syariah Dan Ilmu Hukum > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: 12102183196 Yosi Bagus Eko Prayogo
Date Deposited: 22 Nov 2022 10:37
Last Modified: 22 Nov 2022 10:37
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/31536

Actions (login required)

View Item View Item