Pengaruh Pendekatan Realistik Matematik terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa Kelas VII Pada Pokok Bahasan Keliling dan Luas Segitiga Di SMPN 1 Ngunut Tulungagung Tahun Pelajaran 2013/2014

Khoiriyah, Muazizatul (2014) Pengaruh Pendekatan Realistik Matematik terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa Kelas VII Pada Pokok Bahasan Keliling dan Luas Segitiga Di SMPN 1 Ngunut Tulungagung Tahun Pelajaran 2013/2014. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (112kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAGIAN AWAL.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ISI.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://repo.iain-tulungagung.ac.id/

Abstract

Kata kunci: Pendekatan Realistik Matematik, Kemampuan Pemecahan Masalah Pendekatan Realistik Matematik adalah pembelajaran yang bermakna, yaitu mengaitkan materi matematika dengan kehidupan sehari-hari siswa yang bersifat realistik. Pendekatan ini memberikan banyak manfaat kepada siswa.Siswa dapat menyelesaikan masalah tersebut dengan menggunakan konsep matematika. Melalui kegiatan pembelajaran dengan Pendekatan Realistik Matematik, siswa juga dapat mengembangkan kemampuan pemecahan masalah matematika. Selain itu, siswa juga dapat termotivasi untuk menyelesaikan pertanyaan (soal) yang mengarahkan siswa dalam proses pemecahan masalah. Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan Pendekatan Realistik Matematik terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa Kelas VII Pada Pokok Bahasan Keliling dan Luas Segitiga Di SMPN 1 Ngunut Tulungagung Tahun Pelajaran 2013/2014. (2) Untuk mengetahui pengaruh Pendekatan Realistik Matematik terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa Kelas VII Pada Pokok Bahasan Keliling dan Luas Segitiga Di SMPN 1 Ngunut Tulungagung Tahun Pelajaran 2013/2014. Metode penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas VII K dan VII L di SMPN 1 Ngunut. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes, observasi, dan dokumentasi. Tes digunakan untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah siswa setelah diberi perlakuan. Observasi digunakan untuk memperoleh data jumlah seluruh siswa, dan dokumentasi digunakan untuk memperoleh data tentang nama siswa dan nilai ulangan harian siswa pada materi sebelumnya. Metode analisis data menggunakan uji homogenitas, uji normalitas, dan terakhir uji t atau t-test. Berdasarkan uji t dari kelas yang menggunakan Pendekatan Realistik Matematik dan kelas yang menggunakan pembelajaran konvensional diperoleh thitung = 2,1935 dan ttabel = 2,004. Sehingga thitung > ttabel yaitu 2,1935 > 2,004 maka ada perbedaan yang signifikan antara Pendekatan Realistik Matematik dan pembelajaran konvensional. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh Pendekatan Realistik Matematik terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika kelas VII pada pokok bahasan keliling dan luas segitiga di SMPN 1 Ngunut Tulungagung.

Item Type: Skripsi
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Endang Rifngati S.Sos
Date Deposited: 04 Dec 2014 08:47
Last Modified: 04 Dec 2014 08:47
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/348

Actions (login required)

View Item View Item