REZA GUSTI AQILLA, 12401193001 (2023) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT NASABAH MENGGUNAKAN LAYANAN MOBILE BANKING DI BANK SYARIAH INDONESIA KANTOR CABANG PEMBANTU TULUNGAGUNG SUDIRMAN. [ Skripsi ]
Text
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT NASABAH MENGGUNAKAN LAYANAN MOBILE BANKING DI BANK SYARIAH INDONESIA KANTOR CABANG PEMBANTU TULUNGAGUNG SUDIRMAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan membuktikan pengaruh teknologi informasi, kemanfaatan, dan kepercayaan terhadap minat nasabah menggunakan layanan mobile banking di Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Pembantu Tulungagung Sudirman. Metodologi yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Sampel yang digunakan adalah nasabah pengguna mobile banking di Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Pembantu Tulungagung Sudirman sebanyak 100 responden. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dengan menggunakan kuesioner. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji f, uji t, dan koefesien determinasi dengan bantuan SPSS versi 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial maupun simultan teknologi Informasi, kemanfaatan, dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat nasabah menggunakan layanan mobile banking di Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Pembantu Tulungagung Sudirman.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Bank Syariah Ekonomi > Nasabah Ekonomi > Perbankan Syariah Ekonomi > Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | 12401193001 Reza Gusti Aqilla |
Date Deposited: | 08 May 2023 02:26 |
Last Modified: | 08 May 2023 02:26 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/35119 |
Actions (login required)
View Item |