PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS TEKNOLOGI DAN INFORMASI MENGGUNAKAN BORLAND C++ PADA MATERI MATRIKS UNTUK SMK SORE TULUNGAGUNG KELAS XII

AHMAD QOLFATHIRIYUS FIRDAUS, 2816123401 (2016) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS TEKNOLOGI DAN INFORMASI MENGGUNAKAN BORLAND C++ PADA MATERI MATRIKS UNTUK SMK SORE TULUNGAGUNG KELAS XII. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
bagian awal (cover lembaran pengesahan dll).pdf

Download (521kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 1.pdf

Download (340kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (149kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Berbasis Teknologi dan Informasi Menggunakan Borland C++ pada Materi Matriks untuk SMK SORE Tulungagung Kelas XII” ini ditulis oleh Ahmad Qolfathiriyus Firdaus, NIM. 2816123401, pembimbing Dr. Muniri, M.Pd. Kata Kunci : Pengembangan Media, Pembelajaran Matematika, Media Pembelajaran, Borland C++, Matriks Beberapa temuan awal saat mulai observasi terdapat siswa yang merasa jenuh saat pembelajaran matematika, khususnya pada konsep matriks. Konsep ini memang sangat berbeda dengan konsep pada umumnya di materi lainnya. Seiring dengan perkembangan teknologi yang sudah menjamur di lingkungan SMK, dirasa perlu untuk merancang pembelajaran berbasis informasi dan teknologi (softwere). Pembelajaran berbasis informasi dan teknologi tersebut memungkinkan siswa lebih aktif karena dapat berinteraksi dengan aplikasi secara langsung. Rumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah bagaimana efektifitas buku dan media pembelajaran matematika berbasis teknologi dan informasi menggunakan Borland C++ untuk siswa SMK pada materi matriks? Adapun yang menjadi tujuan penelitian dan pengembangan ini adalah untuk mengetahui efektifitas buku dan media pembelajaran matematika berbasis teknologi dan informasi menggunakan Borland C++ pada siswa SMK pada materi matriks. Metode penelitian dan pengembangan yang digunakan terdiri dari penelitian dan pengumpulan data, perencanaan, pengembangan draf produk, validasi produk, revisi produk, uji pelaksanaan lapangan, penyempurnaan akhir, diseminasi dan implementasi. Data penelitian ini dianalisis menggunakan analisis statistik desriptif. Data hasil analisis yang diperoleh menggambarkan apakah media pembelajaran yang telah dikemangkan memenuhi ketiga aspek kualitas, yaitu valid, praktis, dan efektif. Instrumen pengumpulan data terdiri dari lembaran validasi untuk ahli materi, lembaran validasi untuk ahli media, lembaran validasi untuk ahli pengembangan, lembaran validasi untuk ahli soal post test, dan lembaran validasi untuk ahli buku pengembangan serta kuesioner untuk validasi dan subjek coba. Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis validasi, kepraktisan, dan keefektifan. Hasil analisis adalah sebagai berikut. Analisis validitas menghasilkan rata-rata skor Va sebesar 3,5 yang menunjukkan bahwa secara keseluruhan media pembelajaran telah valid. Analisis kepraktisan menghasilkan pernyataan dari para validator bahwa media pembelajaran dapat digunakan tanpa revisi. Sehingga, dapat dikatakan media pembelajaran telah praktis atau memenuhi aspek kepraktisan. Analisis keefektifan menunjukkan bahwa 85,7% dari seluruh subjek coba yang menggunakan media pembelajaran telah memenuhi kriteria ketuntasan. Selain itu juga, untuk analisis kepraktisan rata-rata prosentase respon siswa untuk semua pertanyaan sebesar 93,9% yang menunjukkan bahwa reson siswa terhadap pembelajaran menggunakan media pembelajaran sangat positif. Sehingga, media pembelajaran dapat dikatakan telah efektif atau memenuhi aspek keefektifan. Saran untuk pengembangan lebih lanjut adalah sebagai berikut. Diharapkan selanjutnya akan ada penelitian dan pengembangan lebih lanjut pada materi matriks ini. Seperti penelitian eksperimen untuk mengetahui keefektifan penggunaan media pembelajaran menggunakan Borland C++ dalam pembelajaran yang sebenarnya.

Item Type: Skripsi
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: 2816123401 AHMAD QOLFATHIRIYUS FIRDAUS
Date Deposited: 24 Aug 2016 06:47
Last Modified: 24 Aug 2016 06:47
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/3696

Actions (login required)

View Item View Item