KHOLIDZ WILDAN WAFI, 12310193106 (2023) PERILAKU PENCARIAN INFORMASI BEAUTY VLOGGER DI WILAYAH KABUPATEN TRENGGALEK UNTUK MEMENUHI KEBUTUHAN INFORMASI PADA PROSES PEMBUATAN KONTEN VIDEO. [ Skripsi ]
Text
PERILAKU PENCARIAN INFORMASI BEAUTY VLOGGER DI WILAYAH KABUPATEN TRENGGALEK UNTUK MEMENUHI KEBUTUHAN INFORMASI PADA PROSES PEMBUATAN KONTEN VIDEO.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Kebutuhan informasi dalam upaya meningkatkan kualitas dan kuantitas video mendorong adanya perilaku pencarian informasi beauty vlogger. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku pencarian informasi beauty vlogger di wilayah Kabupaten Trenggalek untuk memenuhi kebutuhan informasi pada proses pembuatan konten video, serta kendala yang dihadapi para beauty vlogger dalam melakukan penelusuran informasi dan cara mengatasinya. Metode yang digunakan yaitu penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Adapun teknik pengumpulan yang digunakan yaitu wawancara dengan tiga narasumber yang ditentukan dengan menggunakan teknik snowball sampling, observasi dan dokumentasi. Serta analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 8 tahapan pola perilaku pencarian yang dilakukan para beauty vlogger diwilayah kabupaten Trenggalek diantaranya yaitu starting, chaining, browsing, differenting, monitoring, extracting, verifyng, dan ending melalui Whatsapp, Tik Tok, Instagram dan Google. Sedangkan kendala yang dihadapi yaitu kurangnya ketersediaan informasi, dan jaringan internet kurang memadai. Akan tetapi kendala tersebut dapat ditangani dengan cara melakukan penelusuran informasi kembali pada sumber informasi yang berbeda, memodifikasi informasi yang diperoleh serta menunda kegiatan penelusuran informasi guna untuk mencari tempat yang memiliki akses jaringan yang mendukung. Kata Kunci: beauty vlogger, konten video, perilaku pencarian informasi
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ilmu Perpustakaan |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam |
Depositing User: | S1 12310193106 Kholidz Wildan Wafi |
Date Deposited: | 22 Jul 2023 09:48 |
Last Modified: | 22 Jul 2023 09:48 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/37748 |
Actions (login required)
View Item |