ZID HUSAIN AL AHMADI, 12301183052 (2023) KONSEPSI PERTANGGUNGJAWABAN AMAL PERSPEKTIF TAFSIR AL-MISHBAH. [ Skripsi ]
Text
KONSEPSI PERTANGGUNGJAWABAN AMAL PERSPEKTIF TAFSIR AL-MISHBAH.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Artikel ini dilatarbelakangi oleh pemikiran oleh M. Quraish Shihab dalam Tafsir AL-MISHBAH, yang mana menekankan aspek tanggungjawab menjadi salah satu sikap manusia yang perlu/penting untuk dimiliki oleh setiap manusia, sehingga menurut hemat penulis perlu adanya pembahasan Pertanggungjawaban Amal dalam Al Qur’an selaku firman Tuhan yang menjadi petunjuk untuk kehidupan manusia,. Metode yang digunakan peneliti adalah metode penelitian Tematik Tokoh. Sedangkan teori yang digunakan peneliti dalam melakukan analisis data adalah analisis isi (Content Analysis) yaitu pembahasan lebih mendalam lagi terhadap isi suatu informasi baik bersifat tertulis ataupun tercetak pada media massa. Dari kajian ini penulis menyimpulkannya dalam empat sub tema yakni, Setiap amal harus dipertanggungjawabkan : skema kehidupan manusia benar-benar bukan hanya hidup, mati kemudian selesai, melainkan juga akan dimintai pertanggungjawaban atas amalnya ketika hidup di dunia dan Tuhan juga menjanjikan akan berbuat adil dengan membalas setiap amal sesuai dengan apa yang telah dikerjakan, Tolok ukur Pertanggungjawaban amal : perkara nasab atau keturunan bukanlah sesuatu yang menjadi faktor pertimbangan yang harus dipertanggungjawabkan, melainkan amal perbuatan manusia masing-masing, karena sesungguhnya apa yang manusia sekarang kerjakan belum tentu sesuai dengan apa yang para leluhur kerjakan, Cara Tuhan menunjukkan amal yang harus dipertanggungjawabkan : Allah tidak akan bertindak semena-mena atas makhluknya, hal ini dapat tergambarkan dalam upaya pengadaan suatu saksi dan bukti. Dan Macam-macam Pertanggungjawabkan amal : memuat bentuk tanggungjawab orang yang bertaqwa (nikmat) dan durhaka (siksa).
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Agama > Tafsir Quran |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Ilmu Al-Quran Dan Tafsir |
Depositing User: | 12301183052 ZID HUSAIN AL AHMADI |
Date Deposited: | 13 Oct 2023 03:51 |
Last Modified: | 13 Oct 2023 03:51 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/41043 |
Actions (login required)
View Item |