KEPEMIMPINAN YANG BERKARAKTER DALAM AL-QUR’AN: ANALISIS MA’NĀ-CUM-MAGHZĀ TERHADAP KISAH YUSUF

MUHAMMAD BAHRUL NURAZIZ, 126301202089 (2024) KEPEMIMPINAN YANG BERKARAKTER DALAM AL-QUR’AN: ANALISIS MA’NĀ-CUM-MAGHZĀ TERHADAP KISAH YUSUF. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (432kB) | Preview
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (800kB)
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (967kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (628kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (551kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (560kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (522kB)

Abstract

Kisah Nabi Yusuf merupakan salah satu kisah dalam al-Qur’an yang penuh inspirasi. Di dalamnya terdapat perilaku dan sikap Nabi Yusuf yang harus diteladani. Nabi Yusuf sebagai Nabi yang mulia memiliki keistimewaan yang luar biasa. Salah satunya yaitu terbentuknya jiwa kepemimpinan Nabi Yusuf sejak kanak-kanak hingga dewasa. Nabi Yusuf memimpin dengan bijaksana dan menjaga kesejahteraan rakyatnya. Jadi dalam kepemimpinan itu tidak terlepas dari kepribadian pemimpin yang berkarakter. Sebab kepribadian seorang pemimpin sangat mempengaruhi apa yang dipimpin sehingga menjadi amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab agar dapat mencapai tujuan. Dalam penelitian ini rumusan masalah yang akan dijawab: 1) Bagaimana makna historis konsep kepemimpinan yang berkarakter dalam al-Qur’an dari kisah Nabi Yusuf? 2) Bagaimana signifikansi historis konsep kepemimpinan yang berkarakter dalam al-Qur’an dari kisah Nabi Yusuf? 3) Bagaimana signifikansi dinamis konsep kepemimpinan yang berkarakter dalam al-Qur’an dari kisah Nabi Yusuf? Penelitian ini termasuk penelitian kepustaakaan (library research) dengan analisis menggunakan pendekatan ma’nā-cum-maghzā. Metode ini dilakukan dengan tiga tahapan yaitu makna historis (ma’na> at-tarikhi), signifikansi fenomenal historis (maghza> at-tarikhi), dan signifikansi dinamis (maghza> mutaharik al-mu’asir). Dengan pendekatan tersebut maka akan didapatkan makna tekstual dan kontekstual ayat sehingga menciptakan pemahaman yang menyeluruh. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) makna historis (ma’na> at-tarikhi) yaitu a) Pesan ayah untuk tidak menceritakan mimpinya kepada saudaranya. b) Yakin dapat keluar dari dalam sumur. c) Sabar dan ikhlas sebagai prosentasi terbentuknya pemimpin yang ideal. d) Kejujuran pasti menang. e) Kepemimpinan Nabi Yusuf yang bertanggungjawab saat menjadi menteri. 2) Signifikansi fenomenal historis (maghza> at-tarikhi) yaitu sebagai pemimpin yang h}afîz} dan ‘ali>m. H{afîz} berarti menjaga, sehingga sebagai pemimpin harus bertanggungjawab atas amanah yang diterima. ‘ali>m berarti berilmu atau mengetahui, Dengan pengetahuan seorang pemimpin dapat memunculkan inovasi dalam mencapai tujuan. 3) Signifikansi dinamis (maghza> mutaharik al-mu’asir) dari kisah Yusuf yang dapat diaplikasikan untuk membentuk pemimpin berkarakter mulai dari (a) pendidikan orang tua/keluarga, karena keluarga merupakan tempat pertama seseorang mulai mengasah dan melatih fikiran sejak kecil (b) Melatih untuk selalu percaya diri. (c) Menjadikan cobaan/masalah sebagai pembelajaran. Dengan cobaan dapat melatih pribadi sabar dan iklas, kedua hal tersebut menjadi prosentase membentuk jiwa kepemimpinan yang ideal (d) Membiasakan untuk selalu jujur, dengan kejujuran seorang pemimpin dengan mudah dipercaya anggotanya dan dilirik pemimpin lainnya (e) H{afîz} yaitu menjaga amanah, tanggung jawab dan menjaga apa yang dipimpin untuk menjadi lebih baik. Dan ‘ali>m sebagai seorang pemimpin harus memiliki ilmu dan wawasan yang luas.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama > Al Quran
Agama > Tafsir Quran
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Ilmu Al-Quran Dan Tafsir
Depositing User: 126301202089 MUHAMMAD BAHRUL NURAZIZ
Date Deposited: 14 Aug 2024 03:42
Last Modified: 14 Aug 2024 03:42
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/50903

Actions (login required)

View Item View Item