PENGARUH MANAJEMEN PENGELOLAAN BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL, TINGKAT RELIGIUSITAS MUSTAHIQ, DAN TINGKAT PENDIDIKAN MUSTAHIQ TERHADAP PEMBERDAYAAN ZAKAT PRODUKTIF DI BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL KABUPATEN TULUNGAGUNG DAN KOTA KEDIRI

AHMAD SYAICKHU, 175215001 (2017) PENGARUH MANAJEMEN PENGELOLAAN BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL, TINGKAT RELIGIUSITAS MUSTAHIQ, DAN TINGKAT PENDIDIKAN MUSTAHIQ TERHADAP PEMBERDAYAAN ZAKAT PRODUKTIF DI BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL KABUPATEN TULUNGAGUNG DAN KOTA KEDIRI. [ Thesis ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (593kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (695kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (164kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (304kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (179kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (210kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (312kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (95kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (152kB)

Abstract

ABSTRAK Tesis dengan Judul “Pengaruh Manajemen Pengelolaan BAZNAS, Tingkat Religiusitas Mustahiq, Tingkat Pendidikan Mustahiq terhadap Pemberdayaan Zakat Di Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Tulungagung dan Kota Kediri” ini ditulis oleh Ahmad Syaickhu dengan dibimbing oleh Dr. Iffatin Nur, M.Ag dan Dr. Kutbuddin Aibak, S.Ag., M.H.I. Kata Kunci: Manajemen Pengelolaan BAZNAS, Tingkat Religiusitas Mustahiq, Tingkat Pendidikan Mustahiq, Pemberdayaan Zakat Produktif. Penelitian ini dilatar belakangi oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) sebagai institusi resmi pengelola zakat dan Lembaga Amil Zakat (LAZ) sebagai sebuah institusi yang dikelola masyarakat yang mendapatkan rekomendasi untuk menyalurkan dana zakat kepada para penerima zakat (mustahiq) khususnya fakir miskin melalui penyaluran zakat secara konsumtif untuk memenuhi keperluan konsumsi sehari-harinya maupun secara produktif untuk menambah modal usaha. Konsepsi program pemanfaatan zakat secara produktif mengasumsikan bahwa dengan dana zakat yang penerimanya tidak memiliki kewajiban untuk mengembalikan dana ditambah bunganya serta adanya pendampingan, usaha mikro para mustahiq yang menjadi target program bisa berjalan dan kesejahteraannya meningkat. Ajaran Islam telah memberi solusi terhadap persoalan kemanusiaan yang dihadapi manusia. Tetapi karakter individu sebetulnya adalah faktor yang dapat memberi jalan keluar terhadap masalah moralitas sosial itu sendiri seperti kemiskinan, keadilan sosial, dan hak asasi manusia. Salah satu cara menanggulangi kemiskinan adalah dukungan orang yang mampu untuk mengeluarkan harta kekayaan mereka berupa dana zakat kepada mereka yang kekurangan. Zakat merupakan salah satu dari lima nilai instrumental yang strategis dan sangat berpengaruh pada tingkah laku ekonomi manusia dan masyarakat serta pembangunan ekonomi umumnya. Tujuan zakat tidak sekedar menyantuni orang miskin secara konsumtif, tetapi mempunyai tujuan yang lebih permanen yaitu mengentaskan kemiskinan. Rumusan masalah dalam penulisan tesis ini adalah: 1) Apakah manajemen pengelolaan Badan Amil Zakat Nasional berpengaruh signifikan terhadap pemberdayaan zakat produktif? 2) Apakah tingkat religiusitas mustahiq berpengaruh signifikan terhadap pemberdayaan zakat produktif? 3) Apakah tingkat pendidikan mustahiq berpengaruh signifikan terhadap pemberdayaan zakat produktif? 4) Apakah manajemen pengelolaan Badan Amil Zakat Nasional, tingkat religiusitas mustahiq, dan tingkat pendidikan mustahiq secara bersama-sama berpengaruh terhadap pemberdayaan zakat produktif? Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah untuk: 1) Untuk menganalisis manajemen pengelolaan Badan Amil Zakat Nasional berpengaruh signifikan terhadap pemberdayaan zakat produktif. 2) Untuk menganalisis tingkat religiusitas mustahiq berpengaruh signifikan terhadap pemberdayaan zakat produktif. 3) Untuk menganalisis tingkat pendidikan mustahiq berpengaruh signifikan terhadap pemberdayaan zakat produktif. 4) Untuk menganalisis manajemen pengelolaan Badan Amil Zakat Nasional, tingkat religiusitas mustahiq, dan tingkat pendidikan mustahiq secara bersama-sama berpengaruh terhadap pemberdayaan zakat produktif. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif dan pola penelitian asosiatif. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah pihak BAZNAS kabupaten Tulungagung dan kota Kediri serta mustahiq zakat produktif di kabupaten Tulungagung dan kota Kediri. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket dan dokumentasi. Alat uji yang digunakan adalah uji validitas dan reliabilitas sebagai uji angket, sedangkan analisis data menggunakan uji regresi linear berganda, uji koefisien determinasi, dan uji asumsi klasik. Uji hipotesis dalam penelitian ini terbagi menjadi dua yaitu uji pengaruh parsial (uji t), dan uji pengaruh simultan (uji f). Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan diperoleh hasil bahwa: 1) Variabel manajemen pengelolaan BAZNAS secara parsial berpengaruh signifikan terhadap pemberdayaan zakat produktif. Dibandingkan variabel lain yang ditetapkan dalam penelitian ini, variabel manajemen pengelolaan BAZNAS memiliki pengaruh yang paling besar. Hal ini dikarenakan BAZNAS yang saat ini sudah berada di naungan pemerintah diharapkan mampu memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pengelolaan zakat di Indonesia dan dalam penelitian ini difokuskan pada pengelolaan pemberdayaan zakat produktif. 2) Variabel tingkat religiusias mustahiq secara parsial berpengaruh signifikan terhadap pemberdayaan zakat produktif. Lima dimensi religiusitas yang dicetuskan oleh Glock dan Stark sejalan dengan lima dimensi religiusitas dalam agama Islam sebagaimana yang dijelaskan oleh Nashori dan Mucharam. Dimensi Religious Belief dalam Islam disebut dengan Aqidah. Dimensi Religiuos feeling disebut Ihsan dalam Islam. Dimensi Religious knowledge disebut Ilmu dalam Islam. Dimensi Religious practice disebut dimensi Ibadah. Dan yang terakhir dimensi Religious effect disebut dimensi Amal dalam Islam. Seluruh dimensi yang ada dalam variabel tingkat religiusitas mustahiq memiliki pengaruh yang sama kuat dalam rangka pemberdayaan zakat produktif. 3) Variabel tingkat pendidikan mustahiq secara parsial berpengaruh signifikan terhadap pemberdayaan zakat produktif. Walaupun variabel tingkat pendidikan mustahiq terhadap pemberdayaan zakat produktif bernilai minus dan pengaruhnya negatif. Namun Hal ini berarti tingkat pendidikan mustahiq tetap memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pemberdayaan zakat produktif, karena rata-rata tingkat pendidikan mustahiq secara formal hanya pada tingkatan ssekolah dasar bahkan itupun ada yang tidak sampai lulus maupun kegiatan-kegiatan lain yang bersifat mendidik seperti adanya sosialisasi, penyuluhan, pendampingan tidak sesuai yang diharapkan, sehingga kontribusinya dalam memberdayakan zakat produktif sangat kecil. 4) Hasil pengujian signifikansi simultan (uji F) berdasarkan tabel pada pengujian data melalui program SPSS versi 16.00 dapat bahwa seluruh variabel bebas yaitu manajemen pengelolaan BAZNAS, tingkat religiusitas mustahiq dan tingkat pendidikan mustahiq secara simultan (bersama-sama) berpengaruh signifikan terhadap pemberdayaan zakat produktif.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Hukum > Hukum Ekonomi Islam
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: 175215001 AHMAD SYAICKHU
Date Deposited: 30 Nov 2017 07:50
Last Modified: 30 Nov 2017 07:50
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/6056

Actions (login required)

View Item View Item