Prasanti, Karina Eka (2014) Perlindungan Hukum Terhadap Anak Yang Lahir Dari Perkawinan Tidak Tercatat Di Pengadilan Agama Tulungagung. [ Skripsi ]
|
Text
BAB I.pdf Download (304kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (388kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (171kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (323kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (95kB) | Preview |
|
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf Download (178kB) | Preview |
Abstract
Kata kunci: Perlindungan hukum terhadap anak, Perkawinan tidak tercatat, Pengadilan Agama Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi oleh banyaknya perkawinan tidak tercatat yang menyisakan banyak persoalan bagi anak yang dilahirkan dikemudian hari. Seperti masalah status anak, hak dan kewajiban antara anak dengan orangtuanya, perwalian dan hak waris mewarisi. Dimana anak yang lahir dari perkawinan tidak tercatat, tidak bisa menikmati apa yang menjadi haknya juga tidak bisa menjalankan apa yang seharusnya menjadi kewajibannya. Oleh karena itu, diperlukan adanya upaya hukum sebagai solusi yang dapat memberikan perlindungan terhadap anak yang lahir dari perkawinan tidak tercatat sehingga hak dan kewajibannya dapat terpenuhi. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah 1. Faktor-faktor apakah yang melatarbelakangi terjadinya perkawinan tidak tercatat? 2. Upaya hukum apakah yang dapat ditempuh di Pengadilan Agama Tulungagung dalam memberikan perlindungan hukum terhadap anak yang lahir dari perkawinan tidak tercatat? 3. Bagaimana akibat hukum dari adanya pengakuan terhadap anak yang lahir dari perkawinan tidak tercatat sebagai anak sah melalui Isbat Nikah dalam putusan nomor 0124/Pdt.P/2012/PA.TA dan penetapan asal-usul anak dalam putusan nomor 0126/Pdt.P/2013/PA.TA di Pengadilan Agama Tulungagung? Penelitian ini bermanfaat untuk memberikan kontribusi pengetahuan sekaligus sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat umum tentang perlindungan hukum bagi anak yang lahir dari perkawinan tidak tercatat dan akibat hukumnya sehingga kedepannya anak-anak yang terlanjur lahir dari perkawinan tidak tercatat bisa menikmati hak dan kewajibannya melalui upaya hukum yang dapat di tempuh di Pengadilan Agama Tulungagung. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan empiris. Data-data diperoleh dari studi dokumen, observasi, dan wawancara yang terkait dengan isbat nikah dan penetapan asal-usul anak sebagai upaya untuk memberikan perlindungan hukum terhadap anak yang lahir dari perkawinan tidak tercatat kemudian dianalisis dengan metode deskriptif analisis dan pendekatan induktif. Hasil penelitian menunjukkan 1. Faktor-faktor yang melatarbelakangi terjadinya perkawinan tidak tercatat yang diajukan di Pengadilan Agama Tulungagung diantaranya kelalaian pihak suami istri yang melangsungkan perkawinan tanpa melalui prosedur yang telah ditentukan oleh pemerintah, kelalaian petugas Pegawai Pencatat Nikah (PPN), adanya kesengajaan dari pihak yang akan melangsungkan perkawinan dengan tidak mencatatkan perkawinannya, biaya 2. isbat nikah dan penetapan asal-usul anak merupakan upaya hukum yang dapat ditempuh untuk mendapatkan perlindungan hukum terhadap anak yang lahir dari perkawinan tidak tercatat 3. Akibat hukum dari adanya pengakuan terhadap xv anak yang lahir dari perkawinan tidak tercatat sebagai anak sah melalui isbat nikah dalam putusan nomor 0124/Pdt.P/2012/PA.TA dan penetapan asal-usul anak dalam putusan nomor 0126/Pdt.P/2013/PA/TA adalah timbulnya hak dan kewajiban antara orangtua dengan anak dan juga sebaliknya, timbulnya waris mewarisi antara orangtua dengan anaknya ataupun sebaliknya, terjadinya penghalang nasabiyah dalam perkawinan, anak perempuan berhak mendapatkan wali nikah dari orangtuanya, anak berhak mendapatkan perwalian dari orangtuanya.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Hukum > Hukum Islam |
Divisions: | Fakultas Syariah Dan Ilmu Hukum > Hukum Keluarga Islam |
Depositing User: | Endang Rifngati S.Sos |
Date Deposited: | 26 Jan 2015 03:04 |
Last Modified: | 26 Jan 2015 03:04 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/773 |
Actions (login required)
View Item |