KOMPETENSI PROFESIONAL GURU AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN BELAJAR SISWA DI SMK SORE TULUNGAGUNG TAHUN AJARAN 2017-2018

ANINDA FATMAWATI, 1721143058 (2019) KOMPETENSI PROFESIONAL GURU AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN BELAJAR SISWA DI SMK SORE TULUNGAGUNG TAHUN AJARAN 2017-2018. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (548kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (469kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (145kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (290kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (489kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (305kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (340kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (284kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (212kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (92kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Kompetensi Profesional Guru Agama Islam dalam Meningkatkan Belajar Siswa di SMK Sore Tulungagung Tahun Ajaran 2017- 2018” ini di tulis oleh Aninda Fatmawati, NIM. 1721143058, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri Tulungagung, dibimbing oleh Dr. H. Munardji, M.Ag. Kata Kunci: Kompetensi Professional Guru, Belajar Penelitian ini di latar belakangi oleh sebuah fenomena bahwa siswa menganggap pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) kurang penting bagi siswa. Dalam hal ini peneliti akan melihat bagaimana upaya guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan kualitas pembelajaran PAI di SMK Sore Tulungagung. Fokus penelitian dalam penulisan skripsi ini adalah 1) Bagaimanakah kompetensi profesional guru dalam penguasaan materi Pendidikan Agama Islam untuk meningkatkan belajar siswa SMK Sore Tulungagung Tahun Ajaran 2017- 2018? 2) Bagaimanakah kompetensi profesional guru dalam pemanfaatan media Pendidikan Agama Islam untuk meningkatkan belajar siswa SMK Sore Tulungagung Tahun Ajaran 2017-2018? 3) Bagaimanakah kompetensi profesinal guru dalam penggunaan metode pembelajaran Pendidikan Agama Islam untuk meningkatkan belajar siswa di SMK Sore Tulungagung Tahun Ajaran 2017-2018? Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah 1) untuk mendeskripsikan kompetensi profesional guru dalam penguasaan materi Pendidikan Agama Islam untuk meningkatkan belajar siswa SMK Sore Tulungagung Tahun Ajaran 2017- 2018. 2) Untuk mendeskripsikan kompetensi profesional guru dalam pemanfaatan media Pendidikan Agama Islam untuk meningkatkan belajar siswa SMK Sore Tulungagung Tahun Ajaran 2017-2018. 3) Untuk mendekripsikan kompetensi profesinal guru dalam penggunaan metode pembelajaran Pendidikan Agama Islam untuk meningkatkan belajar siswa di SMK Sore Tulungagung Tahun Ajaran 2017-2018. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Dalam pengumpulan datanya mrnggunakan metode observasi, dokumentasi dan wawancara dengan teknik analisis reduksi data, paparan data dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini juga melakukan pengecekan keabsahan data melalui triangulasi teknik, sumber, metode, penyidik, dan teori, pengecekan sejawat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Kompetensi profesional guru dalam penguasaan materi Pendidikan Agama Islam untuk meningkatkan belajar siswa SMK Sore Tulungagung Tahun Ajaran 2017-2018 anatara lain : mengikutibeberapa diklat serta sertifikasi dan workshop rutin di SMK Sore Tulungagung setiap awal semeseter sebelum ada KBM. Dalam workshop dibentuknya kelompok MGMP guru mata pelajaran atau team diskusi berdasarkan bidang studi. Pencarian referensi lain melalui sharing dengan teman sejawat atau guru sekolah lain dan dengan mencari referensi buku-buku selain buku LKS atau penunjang. Referensi lain dengan membaca melalui internet juga. 2) Kompetensi profesional guru dalam pemanfaatan media Pendidikan Agama Islam untuk meningkatkan belajar siswa SMK Sore Tulungagung Tahun Ajaran 2017-2018 yaitu pemanfaatan media elektronik dan non elektronik. Media elektronik seperti halnya laptop dan LCD proyektor yang sudah difasilitasi oleh sekolah. memanfaatkan HP dengan cara mengakses internet untuk membantu pembelajaran dikelas. Sedangakan media non elektroniknya adalah papan tulis, buku LKS, buku penunjang, kapur, dan penghapus. 3) Kompetensi profesinal guru dalam penggunaan metode pembelajaran Pendidikan Agama Islam untuk meningkatkan belajar siswa di SMK Sore Tulungagung Tahun Ajaran 2017-2018 yaitu sebagai berikut: Ceramah, Tanya jawab, Komperatif, Demonstrasi .

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 1721143058 ANINDA FATMAWATI
Date Deposited: 25 Mar 2019 08:47
Last Modified: 25 Mar 2019 08:47
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/10356

Actions (login required)

View Item View Item