MAHBUB KHOLILI, 2832133020 (2019) WAYANG PURWA SEBAGAI EKSPRESI BERKESENIAN ORANG JAWA. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (591kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (130kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (176kB) | Preview |
|
Text
BAB I.pdf Download (314kB) |
||
Text
BAB II.pdf Download (223kB) |
||
Text
BAB III.pdf Download (278kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Download (7kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (197kB) |
Abstract
ABSTRAK Mahbub Kholiliٔ Wayang Purwa Sebagai Ekspresi Berkesenian Orang Jawa .Skripsi Jurusan Usuluddin Fakultas Aqidah Filsafat Islam, Institute Agama Islam Negeri Tulungagung. Pembimbing I, Drs. Rizqon Hamami M. fil.I Pembimbing II, Drs. Ngainun Naim Mpd, I. Kata Kunci : Sejarah dan Makna filosofis wayang purwa . Lakon Wayang Purwa sangat kaya dengan berbagai model perangai manusia, baik wayang yang berwatak jahat maupun yang berbudi luhur. Yang berbudi luhur misalnya tokoh Pandawa, sedangkan yang berwatak jahat misalnya tokoh Kurawa. Wayang mempunyai berbagai nilai-nilai pendidikan yang cocok bagi masyarakat Jawa. Masalah pokok penelitian ini adalah pertama, bagaimana sejarah perkembangan sejarah Wayang Purwa dari zaman Hindu Budha sampai Islam Jawa. Kedua, apakah nilain Filosofis yang ada dalam lakon Wayang Purwa. Tujuan penulisan skripsi ini adalah menemukan nilai fiosofis, pesan moral dan sejarah penyemprnaan pertunjukan dan bentuk Wayang Purwa dan meneliti kemungkinannya nilai-nilai pendidikan yang ada dalam lakon Wayang Purwa. Penulisan Skripsi ini menggunakan pendekatan pragmatik untuk menganalisis unsur intrinsik dalam lakon Wayang Purwa dan menganalisis kemungkinan nilai-nilai pendidikan yang ada dalam lakon tersebut sebagai langkah analisis untuk mengungkapkan pesan pengarang yang disampaikan kepada pembaca. Setelah menganalisis lakon Wayang Purwa, penulis berkesimpulan bahwa lakon Wayang Purwa mengandung nilai ksatria, nilai keagamaan,nilai kepatuhan, nilai tanggung jawab, nilai moral, nilai sopan santun, nilai kasih sayang, dan nilai sosial. Nilai-nilai pendidikan itu memenuhi kecocokan bagi masyarakat Jawa, yang sangat menyukai pertunjukan wayang dan sebagai bahan renunganya. Atas dasar simpulan itu, penulis mengharapkan nilai-nilai pendidikan yang terdapat dalam lakon Wayang Purwa dapat digunakan sebagai alat perenungan bagi masyarakat Jawa sekarang. Karena nilai-nilai filosofis yang terdapat dalam lakon wayang purwa tersebut dapat dijadikan bahan perenungan dan pendidikan bagi penonton dan pedalang khususnya.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Agama |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Filsafat Agama |
Depositing User: | 2832133020 MAHBUB KHOLILI |
Date Deposited: | 29 Apr 2019 07:53 |
Last Modified: | 29 Apr 2019 07:53 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/10585 |
Actions (login required)
View Item |