PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA DI SEKOLAH MENENGAH, STUDI DI SEKOLAH ISLAM PATTANA (PATANI SELATAN THAILAND) DAN DI MTs DARUL HIKMAH TAWANGSARI TULUNGAGUNG (INDONESIA)

RUSNEE DUERAMAENG, 17201153535 (2019) PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA DI SEKOLAH MENENGAH, STUDI DI SEKOLAH ISLAM PATTANA (PATANI SELATAN THAILAND) DAN DI MTs DARUL HIKMAH TAWANGSARI TULUNGAGUNG (INDONESIA). [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (818kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (523kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (397kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (436kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (633kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (440kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (545kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (352kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (301kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (310kB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Peran Guru Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Di Sekolah Menengah, Studi Di Sekolah Islam Pattana (Patani Selatan Thailand) Dan Di MTs Darulhikmah Tawangsari Tulungagung (Indonesia)” ini ditulis oleh Rusnee Dueramaeng, NIM. 17201153535, pembimbing Zun Azizul Hakim, M.Psi. Kata Kunci : Peran guru, motivasi belajar Penelitian ini di latarbelakangi oleh sebuah rasa ingin tahu tentang peran guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di Sekolah Islam Pattana di Thailand dengan peran guru di MTs Darul Hikmah Tawangsari Tulungagung di Indonesia. Dalam hal ini peneliti merasa tertarik untuk mencari perbedaan apakah ada perbedaan antara peran guru yang dilakukan di sekolah di Patani Thailand dengan sekolah di Indonesia. Fokus penelitian dalam penulisan skripsi ini adalah : (1) Bagaimana peran guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di Sekolah Menengah Islam Pattana (Patani Selatan Thailand)? 2) Bagaimana peran guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di MTs Darul Hikmah Tawangsari Tulungagung ? (3) Bagaimana hambatan bagi guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di Sekolah Menengah Islam Pattana (Patani Selatan Thailand) dan di MTs Darul Hikmah Tawangsari Tulungagung? (4) Bagaimana perbedaan antara peran guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di sekolah menengah Islam Pattana (Patani Selatan Thailand) dan di MTs Darul Hikmah Tawangsari Tulungagung? Tujuan penelitian ini adalah : 1) untuk mendiskripsikan Bagaimana peran guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa Di Sekolah Menengah Islam Pattana (Patani Selatang Thailand), 2) untuk mendiskripsikan Bagaimana peran guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa Di MTs Darul Hikmah Tawangsari Tulungagung, 3) untuk mendiskripsikan Bagaimana hambatan bagi guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa Di Sekolah Menengah Islam Pattana (Patani Selatang Thailand) dan di MTs Darul Hikmah Tawangsari Tulungagung, 4) untuk mendiskripsikan Bagaimana perbedaan antara peran guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di sekolah menengah Islam Pattana (Patani Selatan Thailand) dan di MTs Darul Hikmah Tawangsari Tulungagung. Metode Penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Dengan jenis penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan menggunakan wawancara, Observasi, dan Dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah Horisonalisasi. Teknik pengecekan keabsahan data dengan menggunakan teknik triangulasi sumber data artinya membandingkan data hasil pengamatan dengan hasil wawancara dengan isi dokumen yang berkaitan.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran Guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di Sekolah Islam Pattana dan di MTs Darul Hikmah Tawangsari Tulungagung yaitu memberi bimbingan, memberi hadiyah dan pujian kepada siswa yang dapat nilai tertinggi dalam kelas, memberi nasihat dan sanksi kepada siswa yang berperilaku kurang sopan. kemudian Hambatan yang sering guru kedua sekolah sering mengalami yaitu hambatan yang datang dari diri siswa itu sendiri, hambatan yang datang dari luar diri siswa yaitu kendala yang datang dari keluarga atau orang tua, kendala dari sekolah, siswa tidur waktu belajar, siswa mengangu temannya waktu belajar. Dan yang menjadi perbedaan peran guru kedua Sekolah yaitu di Sekolah Patani mempunyai program khukus dalam meningkatkan motivasi belajar siswa yaitu program “Kakak Bimbing Adik”, sedangkan di MTs Darul Hikmah tidak mempunyai program yang khusus dalam meningkatkan motivasi belajar siswa, tetapi mempunyai cara sendiri dalam meningkatkan motivasi belajar siswa yaitu apabila ada siswa yang melakukan kesalahan atau kurang sopan maka pihak guru akan mencatat nama siswa untuk membuka di akhir semeter, karena apabila nama yang keluar banyak maka membuat siswa tersebut tidak bisa menaikan kelas.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Islàm
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 17201153535 rusnee dueramaeng
Date Deposited: 20 Sep 2019 04:06
Last Modified: 20 Sep 2019 04:06
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/11957

Actions (login required)

View Item View Item