MAYA HANIFAH, 17201153049 (2019) PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN MINAT MEMBACA SISWA DI SMPN 3 KEDUNGWARU TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (425kB) |
||
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (99kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (172kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (373kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (167kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (583kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (146kB) | Preview |
|
Text
BAB VI.pdf Download (92kB) |
||
|
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf Download (144kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK SKRIPSI yang berjudul “Peran Guru Pendidikan Agama Islam dalam Meningkatkan Minat Membaca Siswa di SMPN 3 Kedungwaru Tulungagung”, ini ditulis oleh Maya Hanifah, NIM: 17201153049, dibimbing oleh Dr. Adi Wijayanto., S.Or.,S,Kom.,M.Pd.,AIFO. Kata Kunci: Peran Guru PAI, Minat Membaca Penelitian dalam skripsi ini dilatar belakangi bahwa guru memiliki peranan yang sangat penting dalam pendidikan, begitu pula dalam pendidikan islam. Seorang pendidik diharapkan mampu meningkatkan minat membaca siswa. Seseorang dapat mencapai prestasi, harus dengan belajar atau membaca. Kegiatan membaca untuk memperbaharui pengetahuannya secara kontiniu. Kebiasaan membaca merupakan sesuatu yang penting dan fundametal yang harus dikembangkan sejak dini dalam rangka untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan, baik pendidikan dasar, menengah, maupun pendidikan tinggi. Urgensi minat baca siswa turut menentukan kualitas suatu bangsa. Ditangan tunas muda bangsalah kelak mewarisi bangsa atau negara. Untuk itu peran guru sangat dibutuhkan dalam hal ini. Fokus penelitian ini adalah: 1) Bagaimana peran guru PAI sebagai motivator dalam meningkatkan minat membaca siswa di SMPN 3 Kedungwaru Tulungagung. 2) Bagaimana peran guru PAI sebagai fasilitator dalam meningkatkan minat membaca siswa di SMPN 3 Kedungwaru Tulungagung. 3) Bagaimana peran guru PAI sebagai evaluator dalam meningkatkan minat membaca siswa di SMPN 3 Kedungwaru Tulungagung. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, yaitu studi kasus. Lokasi penelitian terletak di SMPN 3 Kedungwaru Tulungagung. Data penelitian di dapatkan dari guru Pendidikan Agama Islam, siswa, petugas perpustakaan. Metode yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Penelitian ini dapat dilihat dari hasil-hasil penelitian yaitu: 1) Peran guru PAI sebagai motivator dalam meningkatkan minat membaca siswa adalah dengan cara: guru mengajak siswa untuk rajin datang ke perpustakaan, guru memberikan motivasi melalui kata-kata di saat jam pembelajaran berlangsung maupun di luar jam pembelajaran, guru memberi panutan dan suri tauladan yang baik. 2) Peran guru PAI sebagai fasilitator dalam meningkatkan minat membaca siswa adalah dengan cara: membantu membimbing siswa, memfasilitasi sarana dan prasarana di kelas, membantu memfasilitasi dan mendukung sarana prasarana yang disediakan di sekolah. 3) Peran guru PAI sebagai evaluator dalam meningkatkan minat membaca siswa adalah dengan cara: guru melakukan evaluasi dengan merencanakan, melaksanakan, dan mengetahui manfaat dari evaluasi, guru melakukan evaluasi dengan cara menyuruh siswa maju ke depan kelas untuk mempresentasikan dari apa yang telah siswa baca dan pelajari, guru melakukan evaluasi pada saat proses pembelajaran dengan melakukan tanya jawab dan pemberian tugas membaca.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Agama Pendidikan > Pendidikan Dasar |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | 17201153049 MAYA HANIFAH |
Date Deposited: | 16 Jul 2019 07:54 |
Last Modified: | 16 Jul 2019 07:54 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/12015 |
Actions (login required)
View Item |