PERAN DINAS KOPERASI USAHA MIKRO DAN PERDAGANGAN DALAM MENINGKATKAN KUALITAS DAN PEMASARAN PRODUK TEMPE KRIPIK (Studi Pada Usaha Tempe Kripik Di Desa Ngantru Kecamatan Karangan Kabupaten Trenggalek)

ILHAM, 17402153359 (2019) PERAN DINAS KOPERASI USAHA MIKRO DAN PERDAGANGAN DALAM MENINGKATKAN KUALITAS DAN PEMASARAN PRODUK TEMPE KRIPIK (Studi Pada Usaha Tempe Kripik Di Desa Ngantru Kecamatan Karangan Kabupaten Trenggalek). [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (456kB) | Preview
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (139kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (14kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (258kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (382kB)
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (185kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (177kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (91kB) | Preview
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (72kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Peran Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan Dalam Meningkatkan Kualitas dan Pemasaran Produk Tempe Kripik (studi pada usaha tempe kripik di desa ngantru kecamatan karangan kabupaten trenggalek)” ini ditulis oleh Ilham, NIM 17402153359, pebimbing Ali Maulidi, AC., M.A Penelitian ini dilatarbelakangi oleh industri kecil tempe di desa ngantru adalah salah satu industri kecil tempe yang ada di Kecamatan Karangan kabupaten trenggalek. Industri ini menyerap tenaga kerja dari lingkungan sekitar. Industri ini memproduksi tempe sebagai olahan ataupun hasil produksinya, kemudian hasil produksi tersebut di distribusikan langsung kepada konsumen melalui pasar. Fokus penelitian dalam penulisan skripsi ini adalah 1. Bagaimana peran Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil dan Perdagangan dalam meningkatkan kualitas dan pemasaran produk tempe kripik di Kelurahan Ngantru Kecamatan Trenggalek Kabupaten Trenggalek? 2. Apa saja faktor pendukung dan penghambat yang dihadapi Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah dalam meningkatkan kualitas dan pemsaran produk tempe kripik di Kelurahan Ngantru Kecamatan Trenggalek Kabupaten Trenggalek? Dalam penelitian ini pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan jenis pendekatan deskriptif. Dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara secara mendalam terhadap informan. Sumber data dalam penelitian ini menggunakan data primer dan skunder. Penelitian kualitatif adalah metode penelitian yang digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : 1. Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan dalam meningkatkan kualitas dan pemasaran produk tempe kripik di trenggalek yang Pertama, Mengadakan pelatihan yang sudah terjadwal oleh dinas Komidag dan biasanya dilakukan di aula dinas atau dilakukan di rumah produksi pelaku usaha binaan. Kedua Memberikan fasilitas bantuan permodalan kepada pelaku usaha dengan memberikan kredit murah yang bekerjasama dengan Bank dan BUMN. Ketiga Melakukan promosi dengan mengadakan pameran atau bazar baik lokal, regional bahkan nasional. Keempat Memberikan akses pasar yang lebih luas agar lebih dikenal dan dapat mengidentifikasi peluang pasar. 2. Faktor pendukung dalam upaya pemberdayaan usaha tempe kripik di Kelurahan Ngantru Kecamatan Karangan Kabupaten Trenggalek yaitu sebagai berikut: Pertama faktor pendukung yaitu: Antusiasme pelaku usaha binaan untuk mengikuti pelatihan, Agenda bazar tahunan, Keripik tempe menjadi icon, Mengurangi pengangguran. Kedua faktor penghambat yaitu: Terbatasnya ketersediaan teknologi, Terbatasnya modal untuk mengembangkan usaha, Adanya persaingan. Kata Kunci : Strategi Pemasaran, Kualitas, UMKM

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: 17402153359 Ilham
Date Deposited: 06 Aug 2019 04:32
Last Modified: 31 Mar 2020 08:13
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/12495

Actions (login required)

View Item View Item