MENINGKATKAN PEMAHAMAN SISWA PADA MATA PELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM (SKI) (Studi Multisitus di MAN 3 Tulungagung dan MAN 3 Blitar)

SAPTRIA BINAKA YAHYA MAYASARI, 17506164060 (2019) MENINGKATKAN PEMAHAMAN SISWA PADA MATA PELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM (SKI) (Studi Multisitus di MAN 3 Tulungagung dan MAN 3 Blitar). [ Thesis ]

[img]
Preview
Text
cover.pdf

Download (317kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (425kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (107kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I .pdf

Download (549kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (676kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (268kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (205kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (89kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (237kB) | Preview

Abstract

Penelitian dalam tesis ini dilatarbelakangi oleh model pembelajaran yang digunakan oleh seorang guru kepada siswa yaitu dengan menggunakan model pembelajaran Mind Mapping pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam. Hal ini merupakan timbal balik dari siswa mengalami peningkatan dalam proses pembelajaran, seperti pemahaman, kreatifitas, maupun kerjasama siswa diantara dengan yang lainnya. Sehingga model pembelajaran inilah dijadikan prioritas utama yang digunakan oleh guru dalam meningkatan kualitas diri siswa maupun guru khususnya dalam mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam. Model pembelajaran Mind Mapping sangat mudah untuk mempelajarinya hanya memaparkan subbab-subbab atau poin-poin yang ada dalam materi, untuk ulasan dikembangkan oleh siswa itu sendiri, sehingga diri siswa menumbuhkan sebuah wawasan yang luas. Rumusan masalah dalam penulisan tesis ini adalah: (1) Bagaimana langkah-langkah operasional model pembelajaran Mind Mapping pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) di MAN 3 Tulungagung dan MAN 3 Blitar?; (2) Bagaimana prinsip-prinsip reaksi pembelajaran Mind Mapping pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) di MAN 3 Tulungagung dan MAN 3 Blitar?; dan (3) Bagaimana sistem pendukung pembelajaran Mind Mapping pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) di MAN 3 Tulungagung dan MAN 3 Blitar? Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif, dengan teknik pengumpulan data, yaitu (1) observasi; (2) wawancara; dan (3) dokumentasi. Metode wawancara digunakan untuk menggali informasi mengenai implementasi model pembelajaran Mind Mapping untuk meningkatkan pemahaman siswa pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam, sedangkan observasi dan dokumentasi digunakan untuk mengetahui proses pembelajaran serta menggali data. Teknik Analisis data menggunakan analisis data situs tunggal dan analisis data lintas situs. Penelitian ini juga menggunakan pengecekan keabsahan data diantaranya triangulasi (sumber dan teknik) dan diskusi dengan teman sejawat. Dari hasil penelitian ini, penulis menyimpulkan bahwa: (1) Langkah-langkah operasional dalam penerapan Mind Mapping yaitu guru memberi contoh bagaimana cara pembuatan materi dengan Mind Mapping, melalui proses (a) pusat peta pikiran, (b) cabang utama, (c) cabang, (d) kata, (e) gambar, dan (f) Warna; (2) Prinsip-prinsip reaksi pembelajaran Mind Mapping yang diterapkan guru adalah guru mengintruksikan siswa untuk menerangkum dari isi materi yang telah diajarkan sehingga mudah untuk membuat Mind Mapping; siswa mepresentasikan hasil tugas yang diberikan oleh guru; siswa memberikan penjelasan terhadap teman sejawat sehingga pengetahuan dan wawasan siswa semakin meningkat; (3) Sistem pendukung pembelajaran Mind Mapping adalah berupa alat dan bahan yaitu kertas, spidol, penggaris, warna, buku pegangan guru, LKS, dan referensi materi tambahan untuk siswa.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Agama
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 17506164060 Saptria Binaka Yahya Mayasari
Date Deposited: 19 Nov 2019 07:47
Last Modified: 19 Nov 2019 07:47
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/13889

Actions (login required)

View Item View Item