ZAINUDIN AFANDI, 17204163013 (2020) KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA PADA MATERI PROGAM LINEAR DITINJAU DARI GAYA KOGNITIF SISWA KELAS XI MIPA 3 MAN 3 TULUNGAGUNG TAHUN AJARAN 2019/2020. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (660kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (485kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (187kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (521kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (757kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (307kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (409kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (189kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (303kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika pada Materi Progam Linear Ditinjau Dari Gaya Kognitif Siswa Kelas XI MIPA 3 MAN 3 Tulungagung Tahun Ajaran 2019/2020” ini ditulis oleh Zainudin Afandi, NIM. 17204163013, pembimbing Dr. Dewi Asmarani, M.Pd. Kata kunci: Pemecahan Masalah Matematika, Progam Linear, Gaya Kognitif Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi oleh sebuah fenomena dilapangan saat observasi bahwa sebagian besar siswa masih mengalami kesulitan saat mengerjakan soal yang berkaitan dengan pemecahan masalah matematika. Kesulitan yang dihadapi siswa saat menyelesaikan soal pemecahan masalah beragam, antara lain kesulitan dalam memahami soal, mengubah soal ke dalam bahasa matematika, dan penerapan rumus yang belum tepat. Kemampuan pemecahan masalah setiap siswa berbeda-beda karena dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya adalah gaya kognitif. Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah matematika gaya kognitif field dependent dalam menyelesaikan masalah matematika pada materi progam linear, (2) untuk mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah matematika gaya kognitif field independent dalam menyelesaikan masalah matematika pada materi progam linear. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 4 orang siswa yang diambil dari kelas XI MIPA 3 MAN 3 Tulungagung, yaitu 2 siswa dengan gaya kognitif field dependent, dan 2 siswa dengan gaya kognitif field independent. Teknik pengumpulan data menggunakan tes Group Embedded Figured Test (GEFT), tes kemampuan pemecahan masalah pada materi progam linear, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan pengecekan keabsahan data menggunakan ketekunan pengamatan, triangulasi, dan pemeriksaan teman sejawat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Kemampuan pemecahan masalah matematka siswa dengan gaya kognitif field dependent masih kurang atau bisa dikategorikan berada pada tingkatan kedua kemampuan pemecahan masalah menurut Polya dimana subjek hanya mampu melaksanakan tahap memahami soal dan pada tahap merencanakan penyelesaian, (2) Kemampuan pemecahan masalah matematika dengan gaya kognitf field independent sangat baik atau bisa dikategorikan pada tingkatan keempat dimana subjek mampu melaksanakan empat tahap pemecahan masalah menurut Polya yaitu tahap memahami soal, menyusun rencana penyelesaian, melaksanakan rencana penyelesaian, dan tahap memeriksa kembali.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Matematika Pendidikan > Pendidikan Dasar |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika |
Depositing User: | 17204163013 ZAINUDIN AFANDI |
Date Deposited: | 25 Sep 2020 02:21 |
Last Modified: | 25 Sep 2020 02:21 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/16652 |
Actions (login required)
View Item |