M. FATHI SHAHAQI MAULANA YAHYA, 17208163040 (2021) PENGARUH PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN VIDEO YOUTUBE TERHADAP MINAT DAN HASIL BELAJAR SISWA BIOLOGI KELAS XI PADA MATERI SISTEM PEREDARAN DARAH DI SMA MUHAMMADIYAH KEDIRI. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (296kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (187kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (284kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (459kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (410kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (270kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (336kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (90kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (95kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Pembelajaran Menggunakan Video Youtube Terhadap Minat dan Hasil Belajar Siswa Biologi Siswa Kelas XI Pada Materi Sistem Peredaran Darah di SMA Muhammadiyah Kediri” ini ditulis oleh M Fathi Shahaqi Maulana Yahya, NIM.17208163040, Jurusan Tadris Biologi, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Program Strata Satu Institut Agama Islam Negeri Tulungagung.Pembimbing Tutik Sri Wahyuni M.Pd. Kata Kunci: Pembelajaran Berbasis Masalah, Minat, Hasil Belajar Proses pembelajaran biologi yang hanya berpusat pada guru dengan pengajaran yang kurang bervariasi membuat siswa tampak pasif, dan mudah merasa bosan. Hal ini dikarenakan siswa hanya menerima apa yang diberikan oleh guru tanpa memahami maksudnya serta guru kurang memperhatikan kondisi siswa, sehingga diperlukan suatu model pembelajaran yang membuat siswa lebih aktif dikelas ketika pembelajaran berlangsung. Oleh karena itu, diperlukan model pembelajaran yang kreatif dan inovatif seperti pembelajaran berbasis masalah (PBM) yang memiliki karakteristik pembelajaran saintifik. Dengan adanya pembelajaran berbasis masalah mampu membuat siswa belajar melalui masalah masalah yang diberikan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga dapat mengubah siswa dari pasif menjadi aktif dalam kegiatan pembelajaran, belajar mandiri dan pemecahan masalah. Tujuan penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui pengaruh pembelajaran berbasis masalah terhadap minat belajar biologi siswa kelas XI pada materi sistem peredaran darah di SMA Muhammadiyah Kediri 2) untuk mengetahui pengaruh pembelajaran berbasis masalah terhadap hasil belajar biologi siswa kelas XI pada materi sistem peredaran darah di SMA Muhammadiyah Kediri 3) untuk mengetahui pengaruh pembelajaran berbasis masalah terhadap minat dan hasil belajar biologi siswa kelas XI pada materi sistem peredaran darah di SMA Muhammadiyah Kediri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain penelitian eksperimen quasi experimental. Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Muhammadiyah Kediri tahun ajaran 2020/2021 dengan mengambil subyek 2 kelas yaitu kelas XI MIPA 1 (kelas eksperimen) dan kelas XI MIPA 2 (kelas kontrol).Teknik pengumpulan data berupa metode tes dan angket. Analisis data yang digunakan adalah uji t dan uji manova. Hasil penelitian ini, menunjukkan bahwa 1) Ada pengaruh model pembelajaran berbasis masalah terhadap minat belajar siswa biologi kelas XI pada materi peredaran darah di SMA Muhammadiyah Kediri.Terbukti dengan nilai sig 0,000 < 0,05 dengan nilai rata-rata kelas eksperimen sebesar 33,22, sedangkan hasil dari kelas control diperoleh nilai sebesar 26,96. 2) Ada pengaruh model pembelajaran berbasis masalah terhadap hasil belajar siswa biologi kelas XI pada materi sistem peredaran darah. Terbukti dengan nilai sig 0,000 < 0,05 dengan nilai rata-rata dari kelas eksperimen sebesar 76,30, sedangkan di kelas kontrol diperoleh nilai sebesar 70,40. 3) Ada pengaruh yang signifikansi terhadap penggunaan model pembelajaran berbasis masalah terhadap minat dan hasil belajar siswa biologi dengan hasil nilai signfikansi sebesar 0,000 dimana Sig. 0,000 < 0,05.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Bimbingan dan Konseling Islam > Belajar Biologi |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Biologi |
Depositing User: | 17208163040 M. FATHI SHAHAQI MAULANA YAHYA |
Date Deposited: | 14 Apr 2021 06:48 |
Last Modified: | 14 Apr 2021 06:48 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/19330 |
Actions (login required)
View Item |