NURBAITI SOLIKHAH, 17204163078 (2021) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN ELABORASI METODE PQ4R (Preview, Question, Read, Reflect, Recite, Review) TERHADAP MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA PADA MATERI HIMPUNAN SISWA KELAS VII DI SMP RAUDLATUL MUSTOFA REJOTANGAN TULUNGAGUNG TAHUN AJARAN 2020/2021. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (745kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (304kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (143kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (204kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (543kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (527kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (572kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (245kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (92kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (233kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Model Pembelajaran Elaborasi Metode PQ4R (Preview, Question, Read, Reflect, Recite, Review) terhadap Motivasi dan Hasil Belajar Matematika Siswa pada Materi Himpunan Siswa Kelas VII di SMP Raudlatul Mustofa Rejotangan Tulungagung Tahun Ajaran 2020/2021” ini ditulis oleh Nurbaiti Solikhah, NIM. 17204163078, Jurusan Tadris Matematika, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Program strata 1 Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, yang dibimbing oleh Dr. Sutopo, M.Pd. Kata kunci : Model Pembelajaran Elaborasi Metode PQ4R , Motivasi Belajar, Hasil Belajar. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya nilai matematika peserta didik yang disebabkan oleh metode mengajar guru yang kurang tepat dan sudut pandang peserta didik terhadap pelajaran matematika yang sulit serta membosankan. Oleh karena itu diperlukan metode serta model pembelajaran guru yang dapat meningkatkan hasil dan motivasi belajar peserta didik. Model dan metode yang dimaksud adalah model pembelajaran elaborasi dan metode pembelajaran PQ4R. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen dengan desain quasi eksperimen design. Tujuan dalam penelitian ini adalah (1) Mengetahui pengaruh dari Model Pembelajaran Elaborasi Metode PQ4R terhadap motivasi siswa, (2) Mengetahui pengaruh dari Model Pembelajaran Elaborasi metode PQ4R terhadap hasil belajar matematika siswa, (3) Mengetahui pengaruh Model Pembelajaran Elaborasi metode PQ4R terhadap hasil belajar dan motivasi belajar matematika siswa. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Raudlatul Mustofa Rejotangan Tulungagung. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket, tes, dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan adalah angket dan tes. Uji yang digunakan untuk menganalisis data yang diperoleh adalah uji normalitas dan uji homogenitas sebagai uji prasarat, uji t-test dan uji MANOVA digunakan untuk uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Ada pengaruh penerapan model pembelajaran Elaborasi metode PQ4R terhadap hasil belajar matematika siswa. Hal ini ditunjukkan oleh hasil thitung = 2,106, dengan db 56 taraf signifikansi 5% diperoleh ttabel = 2,000. Sehingga thitung > ttabel. (2) Ada pengaruh penerapan model pembelajaran Elaborasi metode PQ4R terhadap motivasi belajar siswa. Hal ini ditujukkan oleh hasil thitung = 2,197 , dengan db 56 taraf signifikansi 5% diperoleh ttabel = 2,000. Sehingga thitung > ttabel. (3) Ada pengaruh penerapan model pembelajaran Elaborasi metode PQ4R terhadap motivasi dan hasil belajar matematika siswa. Hal ini ditujukkan oleh nilai Sig. 0,033. Diperoleh nilai sig. < 0,05.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Bimbingan dan Konseling Islam > Belajar Matematika |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika |
Depositing User: | 17204163078 NURBAITI SOLIKHAH |
Date Deposited: | 23 Jul 2021 01:38 |
Last Modified: | 23 Jul 2021 01:38 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/20054 |
Actions (login required)
View Item |