HALIMAH, SITI (2015) UPAYA GURU AL-QUR’AN HADITS DALAM MENINGKATKAN HAFALAN JUZ ‘AMMA SISWA DI MTs ASSYAFI’IYAH GONDANG TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
BAGIAN AWAL.pdf Download (905kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (300kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (480kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (225kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (409kB) | Preview |
|
Text
BAB V.pdf Download (161kB) |
||
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf Download (123kB) |
Abstract
ABSTRAK SITI HALIMAH. Dosen Pembimbing Dr. H. Nur Efendi, M. Ag, Upaya Guru Al-Qur’an Hadits dalam Meningkatkan Hafalan Juz ‘Amma Siswa di MTs Assyafi’iyah Gondang Tulungagung. Pendidikan Agama Islam, Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri Tulungagung Kata kunci: Upaya Guru Al-Qur’an Hadits, Hafalan Juz ‘Amma Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena yang menunjukkan bahwa terdapat lembaga pendidikan Islam yang berupaya untuk menciptakan lulusan berkualitas dalam bidang ke-Islaman. Salah satunya melalui upaya peningkatan hafalan Juz ‘Amma, sebagaimana diterapkan di MTs Assyafi’iyah Gondang Tulungagung. Peran guru sangat dibutuhkan dalam upaya peningkatan hafalan Juz ‘Amma ini, terutama guru Al-Qur’an Hadist. Maka penting bagi guru Al-Qur’an Hadits untuk membentuk dan menerapkan berbagai upaya dalam meningkatkan hafalan Juz ‘Amma setiap peserta didiknya. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah (1) Bagaimana upaya guru Al-Qur’an Hadits dalam meningkatkan hafalan Juz ‘Amma siswa di MTs Assyafi’iyah Gondang Tulungagung? (2) Bagaimana solusi guru Al-Qur’an Hadits dalam meningkatkan hafalan Juz ‘Amma siswa di MTs Assyafi’iyah Gondanng Tulungagung? Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Pengumpulan data melalui metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Mengecek keabsahan data tersebut dilakukan melalui perpanjangan pengamatan, ketekunan peneliti, triangulasi, pemeriksaan sejawat melalui diskusi, dan refiew informan. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa: (1) Upaya dalam meningkatkan hafalan Juz ‘Amma yaitu: mentarget hafalan dengan cara membuat jadwal hafalan, memperhatikan bacaan siswa yang menghafal baik dari tajwid, makharijul huruf dan panjang pendeknya, menggunakan berbagai metode, seperti metode wahdah, metode sima’i dan metode jama’, menggunakan berbagai strategi, seperti strategi mengulang ganda, stategi tidak beralih pada ayat berikutnya, strategi menghafal urut-urutan ayat, menggunakan satu jenis mushaf, memahami ayat-ayat yang dihafalkan, memperhatikan ayat-ayat yang serupa, dan strategi dengan cara disetorkan pada guru. (2) Solusi dalam meningkatkan hafalan Juz ‘Amma seperti: meningkatkan minat dan kesadaran siswa tentang pentingnya menghafal Juz ‘Amma, menggunakan setiap kesempatan yang ada untuk setoran hafalan, dan memberikan motivasi melaui nasehat dan hadiah.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Agama Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | HALIMAH SITI |
Date Deposited: | 07 Sep 2015 03:28 |
Last Modified: | 07 Sep 2015 03:28 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/2043 |
Actions (login required)
View Item |