STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEMBENTUK KARAKTER RELIGIUS SISWA SMP NEGERI 2 SUMBERGEMPOL TULUNGAGUNG

NANDA RENGGANIS, 12201173136 (2021) STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEMBENTUK KARAKTER RELIGIUS SISWA SMP NEGERI 2 SUMBERGEMPOL TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (799kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (911kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Strategi Guru Pendidikan Agama Islam dalam Membentuk Karakter Religius Siswa SMP Negeri 2 Sumbergempol Tulungagung”, ini ditulis oleh Nanda Rengganis, NIM. 12201173136, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri Tulungagung. Pembimbing Skripsi: Suwanto, M.S.I. NIP. 19851212201801 1002 Kata Kunci: Strategi, Guru Pendidikan Agama Islam, Karakter Religius Saat ini telah banyak terjadi kemrosotan moral yang disebabkan oleh dampak negatif dari adanya globalisasi. Dalam hal ini, strategi guru pendidikan agama Islam dalam proses pembentukan karakter religius sangatlah penting terlebih lagi dalam kondisi pandemi sekarang ini yang mengakibatkan siswa banyak melakukan aktifitas di rumah. Sehingga guru pendidikan agama Islam harus bisa menjadi guru yang profesional yang tidak hanya mengajarkan teori saja akan tetapi juga harus mengajarkan tentang adab kebiasaan yang baik agar dapat menciptakan siswa yang berkarakter religius. Fokus Penelitian: (1) Bagaimana strategi guru pendidikan agama Islam dalam membentuk karakter religius siswa SMP Negeri 2 Sumbergempol Tulungagung?, (2) Bagaimana faktor pendukung dan penghambat guru pendidikan agama Islam dalam membentuk karakter religius siswa SMP Negeri 2 Sumbergempol Tulungagung?, (3) Bagaimana dampak startegi guru pendidikan agama Islam dalam membentuk karakter religius siswa SMP Negeri 2 Sumbergempol Tulungagung? Tujuan penelitian: (1) Untuk mengetahui strategi guru pendidikan agama Islam dalam membentuk karakter religius siswa SMP Negeri 2 Sumbergempol Tulungagung, (2) Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat guru pendidikan agama Islam dalam membentuk karakter religius siswa SMP Negeri 2 Sumbergempol Tulungagung, (3) Untuk mengetahui dampak startegi guru pendidikan agama Islam dalam membentuk karakter religius siswa SMP Negeri 2 Sumbergempol Tulungagung. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan jenis penelitian deksriptif di SMP Negeri 2 Sumbergempol Tulungagung. Hasil analisis dari penelitian ini menunjukan bahwa: (1) Strateginya dibentuk melalui pembiasaan dan keteladanan dengan melaksanakan kegiatan sekolah yang dapat mendukung pembentukan karakter religius siswa, memberikan hukuman (punishment) dan hadiah (reward), memberikan nasehat dan motivasi kepada siswa, serta membuat kerja sama dengan pihak keluarga siswa, (2) Faktor pendukungnya didukung melalui kurikulum pendidikan yang berkarakter, sarana dan prasarana sekolah yang memadai, serta adanya dukungan positif dari lingkungan sekitar. Sedangkan faktor penghambatnya adalah sifat dan latar belakang siswa yang berbeda-beda, dan khusus dimasa pandemi tidak ada kegiatan pembelajaran tatap muka serta terkendalanya akses komunikasi. (3) Memberikan dampak yang positif bagi siswa salah satunya adalah meningkatkan keimanan dan ibadah siswa.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Guru
Pendidikan Islam
Pendidikan > Pendidikan Karakter
Pendidikan > Strategi Pembelajaran
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 12201173136 Nanda Rengganis
Date Deposited: 04 Nov 2021 01:17
Last Modified: 04 Nov 2021 01:17
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/22906

Actions (login required)

View Item View Item