ANALISIS PENGELOLAAN POTENSI DESA UNTUK MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DESA DAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT (Studi Pada Badan Usaha Milik Desa Sentul Kecamatan Gading Kabupaten Probolinggo)

SITI HAJAR, 12402173540 (2021) ANALISIS PENGELOLAAN POTENSI DESA UNTUK MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DESA DAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT (Studi Pada Badan Usaha Milik Desa Sentul Kecamatan Gading Kabupaten Probolinggo). [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (2MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (2MB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi yang berjudul “Analisis Pengelolaan Potensi Desa Untuk Meningkatkan Pendapatan Asli Desa Dan Perekonomian Masyarakat (Studi Pada Badan Usaha Milik Desa Sentul Kecamatan Gading Kabupaten Probolinggo)” ini diteliti oleh Siti Hajar, NIM. 12402173540, dengan dosen pembimbing Bapak Samsul Umam, S.H.I., M.H. BUMDes Sentul Adventure merupakan salah satu lembaga ekonomi desa yang ada di Desa Sentul. BUMDes Sentul Adventure sudah berdiri sejak tahun 2016 sampai sekarang. BUMDes Sentul Adventure merupakan Lembaga perekonomian desa yang mengelola potensi desa guna memperkuat pendapatan asli desa dan perekonomian masyarakat. Bahwasanya dalam sebuah desa itu memiliki banyak potensi dan setiap desa memiliki potensi yang berbeda-beda sesuai dengan letak geografis desa tersebut yang kemudian dapat dikelola kemudian ditumbuh kembangkan. Fokus penelitian dalam skrpsi adalah, 1) Bagaimana pengelolaan potensi desa melalui BUMDes guna meningkatkan PADes 2) Bagaimana pengelolaan potensi desa melalui BUMDes guna meningkatkan perekonomian masyarakat 3) Apa kendala dan solusi dalam proses mengelola potensi desa. Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, jenis penelitian deskriptif analisis. Lokasi penelitian di Desa Sentul Kecamatan Gading Kabupaten Probolinggo. Sumber data penelitian yaitu data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian dianalisis serta melakukan pengecekan keabsahan temuan dengan triangulasiuntuk memperoleh sebuah kesimpulan yang akurat. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa pengelolaan potensi desa oleh BUMDes Sentul Adventure untuk meningkatkan pendapatan asli desa di Desa Sentul sudah dikatakan baik. Dalam hal ini peningkatan tersebut terlihat dari adanya peningkatan pendapatan asli desa dua tahun terahir setelah dikelolanya potensi desa. Juga berdasarkan perkembangan unit usaha yang sudah berjalan. Semua kegiatan telah direncanakan dengan terstruktur berdasarkan tahap-tahap yang telah ditentukan. Hasil dari pengelolaan potensi juga meningkatkan perekonomian masyarakat yaitu meningkatkan pendapatan masyarakat dan penyerapan tenaga kerja. Kendala dalam mengelola potensi desa yaitu berupa kondisi alam, pendanaan yang kurang memadai, kurangnya tenaga ahli (dalam bidang bembukuan keuangan), dan karyawan tidak tetap. Solusi dalam menghadapi kendala tersebut yang dilakukan oleh BUMDes yaitu: dengan penambahan wahana sebagai alternatif untuk mengatasi tutupnya wisata sementara karena mengerinya air sungai, melakukan kebijkan dengan mediasi kepada kepala desa serta mencari sponsor ship, belajar cara pembukuan keuangan secara online melalui sebuah aplikasi,mencari karyawan baru dari pemuda desa dalam mengatasi tidak tetapnya karyawan. Kata kunci : Potensi Desa, BUMDes, PADes, Perekonomian Masyarakat

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: S1 12402173540 SITI HAJAR
Date Deposited: 26 Nov 2021 06:38
Last Modified: 26 Nov 2021 06:38
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/23269

Actions (login required)

View Item View Item