ERFANOVAGO MARTIKA FERDIANSYAH, 17209163055 (2021) PENGEMBANGAN MODUL BERBASIS WEBSITE DALAM MATA PELAJARAN IPS MATERI POTENSI SUMBER DAYA ALAM KELAS VII SMP ISLAM AL MA’RIFAH DARUNNAJAH TRENGGALEK. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (166kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (10kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (307kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (419kB) | Preview |
|
Text
BAB III.pdf Download (423kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Download (712kB) |
||
|
Text
BAB V.pdf Download (562kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (162kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (161kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengembangan Modul Berbasis Website dalam Mata Pelajaran IPS Materi Potensi Sumber Daya Alam Kelas VII SMP Islam Al Ma’rifah Darunnajah Trenggalek” ini ditulis oleh Erfanovago Martika Ferdiansyah, NIM. 1 720163055, Pembimbing Hendra Pratama, M.Pd. Kata Kunci : Modul, website, pembelajaran daring Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul berbasis website guna meningkatkan kegiatan belajar mengajar secara daring pada masa pandemi covid 19. Kurang efektifnya penggunaan buku konvensional saat pembelajaran daring mendorong peneliti untuk membuat modul berbasis website yang dapat diakses di mana saja dan kapan saja. Modul berbasis website dengan fokus materi potensi sumber daya alam kelas VII SMP/MTs ini sudah teruji dan efektif bagi para peserta didik dan guru sebagai sarana pembelajaran daring efek dari virus corona 19. Penelitian ini menggunakan metode R&D dengan langkah ADDIE. Analysis, menganalisis kebutuhan media pembelajaran (modul menggunakan website). Design, merancang modul melalui website. Development, mengembangkan produk modul berbasis website dengan materi Potensi SDA kelas VII SMP/MTs. Implementation, mengimplementasikan modul berbasis website untuk mengetahui efektivitas media yang dihasilkan dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Metode dan analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan subjek penelitian 20 siswa. Jenis instrumen yang digunakan adalah angket. Hasil presentase uji kelayakan menurut ahli media (guru TIK) sebesar 84,70% sedangkan presentase kelayakan menurut ahli materi (guru IPS) sebesar 85,88% Akumulasi hasil kelayakan berdasarkan uji coba kelompok kecil dengan peserta didik 5 anak yaitu 88,8% dengan kriteria sangat menarik. Sedangkan disimpulkan website pembelajaran yang dikembangkan layak dan efektif untuk digunakan sebagai media pembelajaran alternatif. Hasil uji coba pada kelompok besar yaitu 89% dengan kriteria sangat menarik. Sehingga dapat disimpulkan bahwa produk modul berbasis website ini sangat menarik dan layak untuk di gunakan peserta didik dalam membantu proses pembelajaran daring.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ilmu Pengetahuan Sosial Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris IPS |
Depositing User: | 17209163055 ERFANOVAGO MARTIKA FERDIANSYAH |
Date Deposited: | 18 Jan 2022 08:10 |
Last Modified: | 18 Jan 2022 08:10 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/24192 |
Actions (login required)
View Item |