MUHAMAD CHOIRUL MUHAN, 17402163174 (2021) PENGARUH MARKETING MIX (4P) DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA UD. ADAM TANI. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (215kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (98kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (441kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (716kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (483kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (354kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (257kB) | Preview |
|
Text
BAB VI.pdf Download (131kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (314kB) |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Marketing Mix (4P) dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian Pada UD. Adam Tani” ditulis oleh Muhamad Choirul Muhan, NIM. 1 74021 631 74, Pembimbing Dr. H. Mashudi, M. Pd. I. Penelitian ini dilatarbelakangi keberhasilan dalam menjalankan usaha ritel salah satunya adalah kemampuan dalam menjalankan pemasaran. dalam hal ini adalah penetapan strategi yang dapat menarik konsumen untuk melakukan pembelian. Pemasaran disini dapat disebut Marketing Mix (variabel produk, harga lokasi, dan promosi) dan juga kualitas pelayanan yang diberikan. Kita melihat semakin hari semakin banyak usaha sejenis yang menjadikan pesaing semakin banyak juga. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengungkapkan Pengaruh Marketing Mix (4P) dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian Pada UD. Adam Tani. Rumusan masalah di penelitian ini adalah (1 ) apakah variabel produk, harga, lokasi, promosi, dan kualitas pelayanan berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian pada UD. Adam Tani; (2) apakah variabel produk, harga, lokasi, promosi dan kualitas pelayanan berpengaruh secara simultan terhadap keputusan pembelian pada UD. Adam Tani. Penelitian ini bertujuan untuk (1 ) mengetahui pengaruh variabel produk, harga, lokasi, promosi, dan kualitas pelayanan secara parsial terhadap keputusan pembelian pada UD. Adam Tani; (2) mengetahui pengaruh variabel produk, harga, lokasi, promosi, dan kualitas pelayanan secara simultan terhadap keputusan pembelian pada UD. Adam Tani. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi dari penelitian ini adalah pembeli/pelanggan di UD. Adam Tani. Dalam pengambilan sampel digunakan sampel jenuh. Tehnik pengumpulan data dilakukan dengan cara pengisian angket. Jumlah responden adalah 60 orang. Tehnik analisis yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji multikorelasi, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, uji parsial, uji simultan, dan analisis koefisien determinasi. Adapun hasil dari penelitian ini adalah; (1 ) hipotesis dalam penelitian ini diterima dengan kesimpulan bahwa variabel produk, harga, lokasi, promosi, dan kualitas pelayanan berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian pada UD. Adam Tani. (2) hasil perhitungan menyatakan bahwa variabel produk, harga, lokasi, promosi, dan kualitas pelayanan berpengaruh secara simultan terhadap keputusan pembelian pada UD. Adam Tani. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa “ada pengaruh variabel produk, harga, lokasi, promosi, dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian pada UD. Adam Tani” Kata kunci: Marketing Mix(4P), Kualitas Pelayanan, Keputusan Pembelian
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Pemasaran Ekonomi > Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | 17402163174 MUHAMAD CHOIRUL MUHAN |
Date Deposited: | 20 Jan 2022 06:44 |
Last Modified: | 20 Jan 2022 06:44 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/24277 |
Actions (login required)
View Item |