MUHAMMAD EGI FATONI, 12405173125 (2021) PERAN MEDIA SOSIAL INTERNET DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN ROSTER MINIMALIS (Studi Kasus pada Usaha Dagang Sinergi Bangun Indah Perkasa Desa Gembongan Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar). [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (1MB) |
||
Text
ABSTRAK.pdf Download (321kB) |
||
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (215kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (675kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (631kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (342kB) | Preview |
|
Text
BAB IV.pdf Download (858kB) |
||
|
Text
BAB V.pdf Download (564kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (204kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (435kB) | Preview |
Abstract
Skripsi Dengan Judul “Peran Media Sosial Internet Dalam Meningkatkan Penjualan Roster Minimalis (Studi Kasus pada Usaha Dagang Sinergi Bangun Indah Perkasa Desa Gembongan Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar)” yang ditulis oleh Muhammad Egi Fatoni, NIM.12405173125. Jurusan Manajemen Bisnis Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri Tulungagung, Pembimbing Mochamad Chobir Sirad, M.Pd.I. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh semakin banyaknya pengguna internet khususnya media sosial yang menggunakannya sebagai media pemasaran atau bisnis. Hal tersebut secara tidak langsung mendorong minat usaha kecil seperti UD Sinergi Bangun Indah Perkasa untuk meningkatkan penjualan dengan cara mempromosikan produk rosternya melalui media sosial. Dari penelitian ini dapat dilihat bagaimanakah peran media sosial internet dalam meningkatkan penjualan roster minimalis pada UD Sinergi Bangun Indah Perkasa ini. Fokus pembahasan dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana Penerapan Media Sosial facebook, Instagram, dan website dalam meningkatkan penjualan roster minimalis pada UD Sinergi Bangun Indah Perkasa? 2) Bagaimana Kelebihan dan kekurangan media sosial dalam meningkatkan penjualan roster minimalis pada UD Sinergi Bangun Indah Perkasa? Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian study kasus. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Data ini diperoleh dari observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang peneliti gunakan adalah dengan mereduksi data, menyajikan data, kemudian menarik kesimpulan sesuai dengan fokus penelitian yang ada. Hasil Penelitian ini menunjukan bahwa 1)Peran media sosial facebook, website dan Instagram dalam meningkatkan penjualan roster minimalis UD Sinergi Bangun Indah Perkasa yaitu seperti periklanan menggunakan facebook ads, upload foto dan video pada Instagram dan juga menggunakan SEO pada media website, promosi penjualan yaitu seperti pemberian potongan harga, gratis ongkos kirim dan juga garansi produk, penerapan pubilitas dan hubungan masyarakat yaitu seperti bergabung dengan komunitas pengusaha roster dan juga memberikan testimoni, serta penerapan pemasaran langsung seperti penggunaan massanger, direct message dan mencantumkan nomor whatsapp dan email.2) Kelebihan dan kekurangan media sosial dalam meningkatkan penjualan roster minimalis pada UD Sinergi Bagun indah perkasa yaitu tersebar luasnya produk, efisiensi biaya promosi, target pasar yang spesifik sehingga meningkatkan penjualan setiap bulannya. Kekurangan yaitu sering terjadinya pembatalan pesanan sepihak, serta membutuhkan usaha lebih dan juga pemahanan yang lebih baik mengenai potensi media sosial agar promosi yang dilakukan menjadi maksimal. Kata Kunci: Media Sosial, Promosi, Meningkatkan Penjualan
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Manajemen Syariah Media Sosial Ekonomi > UMKM |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah |
Depositing User: | 12405173125 MUHAMMAD EGI FATONI |
Date Deposited: | 25 Jan 2022 06:58 |
Last Modified: | 25 Jan 2022 06:58 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/24445 |
Actions (login required)
View Item |