YULITA FATMA DEVI, 17201163015 (2022) Strategi Guru Agama dalam Meningkatkan Moral Peserta Didik di MTsN 3 Langkapan Srengat Blitar. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (3MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (443kB) | Preview |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (127kB) |
||
Text
BAB I.pdf Download (362kB) |
||
Text
BAB II.pdf Download (602kB) |
||
Text
BAB III.pdf Download (372kB) |
||
|
Text
BAB IV.pdf Download (585kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (460kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (129kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (348kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Strategi Guru Agama dalam Meningkatkan Moral Peserta Didik di MTsN 3 Langkapan Srengat Blitar”, ditulis oleh Yulita Fatma Devi, NIM: 17201163015, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Islam Negeri Tulungagung, Dosen Pembimbing: Abdul Aziz Faradi, M.Hum. Kata kunci: Strategi Guru, Moral Peserta Didik, Pendidikan Islam Latar belakang penelitian ini adalah maraknya degradasi moral yang terjadi di zaman ini yang disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk diantaranya adalah perkembangan teknologi yang semakin canggih. Guru dalam proses pembelajaran sangat diharapakan mampu menata lingkungan psikologis sehingga timbul iklim kondusif yang memungkinkan para siswa agar memiliki moral yang baik di masyarakat, agama, dan bangsa. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana perencanaan yang dilakukan oleh guru Agama dalam meningkatkan moral peserta didik di MTsN 3 Langkapan Srengat Blitar? 2) Bagaimana pelaksanaan yang dilakukan oleh guru Agama dalam meningkatkan moral peserta didik di MTsN 3 Langkapan Srengat Blitar? 3) Bagaimana evaluasi yang dilakukan oleh guru Agama dalam meningkatkan moral peserta didik di MTsN 3 Langkapan Srengat Blitar? Skripsi ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan analisis data yaitu reduksi data, penyajian data, dan verifikasi, serta pengecekan keabasahan dengan triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Perencanaan guru pendidikan agama Islam dalam meningkatkan moral siswa di MTsN 3 Langkapan Srengat Blitar dilakukan dengan membentuk suatu komunitas moral di kelas, dengan mentor, dan model sebagai acuan mereka dalam bertindak, dan bersosial masyarakat, membudayakan sapa, sopan santun, dan salam, mendesain sistem kurikulum yang sarat akan nilai-nilai moral, membuat kegiatan-kegiatan yang dapat meningkatakan moral siswa, menciptakan persepsi moral yang ada di sekolah terhadap peserta didik tentang lingkungan belajar mereka, mengatur tata tertib, beserta sanksi pelanggarannya, dan berkoordinasi dengan siswa melalui organisasi OSIS. 2) Pelaksanaan guru pendidikan agama Islam dalam meningkatkan moral siswa di MTsN 3 Langkapan Srengat Blitar dilakukan dengan menyelenggarakan kegiatan Pondok Ramadhan virtual, mempraktikkan disiplin moral, bertindak tegas, mencontohkan yang baik, mengevaluasi murid untuk disiplin, mendidik dengan penuh kesabaran, melakukan bimbingan terhadap perilaku, dan memberikan motivasi kepada peserta didik agar menjadi lebih baik, melakukan keteladanan, mendidik dengan mempraktikkan disiplin moral pembiasaan berbuat baik dalam berpakaian, berbuat, dan perkataan, serta memberikan keteladanan oleh guru terhadap siswa. 3) Evaluasi guru pendidikan agama Islam dalam meningkatkan moral siswa di MTsN 3 Langkapan Srengat Blitar dilakukan dengan bantuan bagian Bimbingan Konseling dalam memberikan sanksi pelanggaran siswa, evaluasi bersama orang tua atau wali peserta didik dalam memantau peilaku moral mereka, serta menyelenggarakan rapat bersama wali kelas, serta rapat bersama dengan dinas untuk berkoordinasi bersama.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Islam > Madrasah tsanawiyah Pendidikan > Pendidikan Islàm Pendidikan > Strategi Pembelajaran |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | 17201163015 Yulita Fatma Devi |
Date Deposited: | 02 Feb 2022 04:55 |
Last Modified: | 02 Feb 2022 04:55 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/24556 |
Actions (login required)
View Item |