LATIFATUN NAFIAH, 17205163054 (2021) STRATEGI GURU DALAM MEMANFAATKAN LINGKUNGAN SEKOLAH SEBAGAI SUMBER BELAJAR PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP KELAS 5 SDN 1 JEPUN TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (623kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (324kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (286kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (171kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (494kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (48kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (227kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (370kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Repository staff only Download (9kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (244kB) |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Strategi Guru Dalam Memanfaatkan Lingkungan Sekolah Sebagai Sumber Belajar Pendidikan Lingkungan Hidup kelas 5 di SDN 1 Jepun Tulungagung” ini ditulis oleh Latifatun Nafiah, NIM 1720163054, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtida’iyah (PGMI), Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah (UIN SATU) Tulungagung, dibimbing oleh Dr. Hj. Nurul Hidayah, M.Ag. Kata Kunci: Strategi, Lingkungan Sekolah, Sumber Belajar Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang sering muncul terkait pembelajaran di sekolah dasar yaitu proses belajar mengajar pada waktu siang hari yang menjadi puncak godaan kepenatan dan kebosanan peserta didik terhadap metode pembelajaran, sehingga peserta didik memiliki kecenderungan untuk berbicara dengan temannya, bahkan ada yang memilih untuk tidur pada saat kegiatan pembelajaran berlangsung. Maka dari itu, guru harus mempunyai strategi pembelajaran yang unik yaitu menerapkan strategi pembelajaran dengan memanfaatkan lingkungan sekolah sebagai sumber belajar. Peserta didik dapat mengeskplor pengetahuannya secara langsung sesuai dengan apa yang mereka lihat. Dengan demikian, peserta didik terlihat lebih aktif, senang dan faham terhadap materi yang diajarkan. Fokus dari penelitian ini meliputi: (1) Bagaimana strategi guru dalam memanfaatkan lingkungan sekolah sebagai sumber belajar PLH kelas 5 berupa pengelolaan sampah di SDN 1 Jepun Tulungagung. (2) Bagaimana strategi guru dalam memanfaatkan lingkungan sekolah sebagai sumber belajar PLH kelas 5 berupa pelestarian hayati di SDN 1 Jepun Tulungagung. (3) Bagaimana strategi guru dalam memanfaatkan lingkungan sekolah sebagai sumber belajar PLH kelas 5 berupa pencemaran udara di SDN 1 Jepun Tulungagung. Tujuan dari penelitian ini yaitu menjelaskan Bagaimana strategi guru dalam memanfaatkan lingkungan sekolah sebagai sumber belajar PLH kelas 5 berupa pengelolaan sampah, pelestarian hayati dan pencemaran udara di SDN 1 Jepun Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan jenis deskriptif kualitatif dengan sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahannya data dilakukan dengan perpanjangan keikutsertaan dan trianggulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Seluruh warga sekolah dibiasakan membuang sampah sesuai jenisnya. Lalu sampah-sampah tersebut dimanfaatkan guru PLH untuk dijadikan media pembelajaran. Jenis sampah anorganik dimanfaatkan untuk membuat kerajinan. (2) Guru mengajak peserta didik untuk praktik menanam dan merawat tanaman di lingkungan sekolah. Tanaman yang ditanam meliputi bunga, buah dan tanaman obat keluarga. Tanaman yang ditanaman peserta didik dijadikan media dalam pembelajaran. (3) Guru memberikan informasi kepada peserta didik mengenai letak geografis sekolah yang berhadapan langsung dengan jalam raya. Dengan demikian guru mengatur strategi pembelajarannya dengan mengkaitkan materipencemaran udara dengan pelestarian hayati mengenai manfaat dari menanam dan merawat tanaman bagi kebersihan dan kesehatan lingkungan.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Guru Pendidikan > Pendidikan Dasar Pendidikan > Strategi Pembelajaran |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI |
Depositing User: | 17205163054 LATIFATUN NAFIAH |
Date Deposited: | 15 Jul 2022 03:46 |
Last Modified: | 15 Jul 2022 03:46 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/27381 |
Actions (login required)
View Item |