ANALISIS STRATEGI MARKETING DALAM MENINGKATKAN KEPUASAN PELANGGAN TERHADAP WARUNG KOPI BREWOK CABANG TULUNGAGUNG

NUR AFIFAH, 12405183057 (2022) ANALISIS STRATEGI MARKETING DALAM MENINGKATKAN KEPUASAN PELANGGAN TERHADAP WARUNG KOPI BREWOK CABANG TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (113kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (51kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (224kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (224kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (230kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (219kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (162kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (114kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (118kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi yang berjudul “Analisis Strategi Marketing Dalam Meningkatkan Kepuasan Pelanggan Terhadap Warung Kopi Brewok Cabang Tulungagung” ditulis oleh Nur Afifah, NIM 12405183057, Program Studi Manajemen dan Bisnis Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, pembimbing Dr. Qomarul Huda, M.Ag Penelitian ini dilatarbelakangi oleh strategi marketing yang sangat dibutuhkan dalam menganalisa masa depan suatu bisnis usaha karena mampu meningkatkan kepuasan pelanggan. Fokus penelitian ini meliputi (1) menganalisa strategi menentukan produk yang dilakukan oleh Warung Kopi Brewok Cabang Tulungagung, (2) menganalisa strategi menentukan harga yang dilakukan oleh Warung Kopi Brewok Cabang Tulungagung, (3) menganalisa strategi memilih tempat yang dilakukan oleh Warung Kopi Brewok Cabang Tulungagung, (4) menelaah strategi mempromosikan produk yang dilakukan oleh Warung Kopi Brewok Cabang Tulungagung dan (5) menganalisa faktor pendukung dan penghambat di Warung Kopi Brewok Cabang Tulungagung dalam meningkatkan kepuasan pelanggan. Pendirian usaha coffee shop ini harus mempertimbangkan beberapa aspek sebagai dasar peningkatan kepuasan pelanggan. Sebuah bisnis dapat meningkatkan kepuasan pelanggannya dengan cara melakukan strategi pemasaran. Jenis metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Lokasi penelitian yang saya pilih adalah Warung Kopi Brewok Cabang Tulungagung. Teknik pengumpulan data yang telah dilakukan meliputi wawancara dan dokumentasi. Selain itu, teknik analisis data yang digunakan adalah hasil pemikiran dari Miles dan Huberman meliputi reduksi data, penyajian data hingga penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan analisa menunjukkan bahwa (1) penentuan strategi produk meliputi pemilihan kemasan sesuai dengan jenis dan kapasitas menu dapat memenuhi kepuasan pelanggan, (2) penerapan strategi harga di Warung Kopi Brewok diperoleh dari pertimbangan bahan baku produk dan kemampuan pasaran dari target yang telah ditetapkan, (3) penentuan lokasi didasarkan pada akses jalan yang mudah ditemukan, berada di kawasan strategis hingga kenyamanan lokasi untuk digunakan sebagai warung kopi, (4) penetapan strategi marketing dilakukan dengan cara online dan offline dan (5) faktor pendukung mampu meningkatkan kepuasan pelanggan. Kata Kunci: Strategi Marketing, Kepuasan Pelanggan, Warung Kopi Brewok

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Manajemen Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: 12405183057 Nur Afifah
Date Deposited: 19 Jul 2022 03:41
Last Modified: 19 Jul 2022 03:41
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/27688

Actions (login required)

View Item View Item