DESI AYU FITRIA, 12205183022 (2022) STRATEGI GURU DALAM MENINGKATKAN EFEKTIVITAS BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN TEMATIK KELAS III DI MIN 1 TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (365kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (303kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (357kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (475kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (362kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (676kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (354kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Repository staff only Download (251kB) |
||
|
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf Download (326kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh berlakunya Kurikulum 2013 pada tingkat SD/MI yang menggunakan pembelajaran tematik terpadu. Pada pembelajaran tematik guru berperan dalam menumbuhkan semangat bagi siswa untuk belajar, melibatkan peserta didik dalam proses kegiatan belajar, memandu siswa mencapai kemampuan berfikir tingkat tinggi, dapat menggunakan metode dan strategi yang bervariasi serta sesuai dengan kompetensi yang akan dicapai. Akan tetapi, apakah pelaksanaan pembelajaran tematik yang dilaksanakan oleh guru sudah efektif bagi peserta didik. Peneliti berasumsi apakah guru sudah menggunakan strategi yang baik untuk meningkatkan efektivitas belajar pada peserta didik serta mampu mengolah kelas dengan baik dalam proses pembelajaran. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah (1) Bagaimana metode yang digunakan guru dalam meningkatkan efektivitas belajar peserta didik pada mata pelajaran Tematik kelas III di MIN 1 Tulungagung? (2) Bagaimana media yang digunakan guru dalam meningkatkan efektivitas belajar peserta didik pada mata pelajaran Tematik kelas III di MIN 1 Tulungagung? (3) Bagaimana evaluasi yang guru gunakan dalam meningkatkan efektivitas belajar peserta didik pada mata pelajaran Tematik kelas III di MIN 1 Tulungagung? Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mendiskripsikan metode yang digunakan guru dalam meningkatkan efektivitas belajar peserta didik pada mata pelajaran Tematik kelas III di MIN 1 Tulungagung. (2) Untuk mendiskripsikan media yang digunakan guru dalam meningkatkan efektivitas belajar peserta didik pada mata pelajaran Tematik kelas III di MIN 1 Tulungagung. (3) Untuk mendiskripsikan evaluasi yang guru gunakan dalam Meningkatkan efektivitas belajar peserta didik pada mata pelajaran Tematik kelas III di MIN 1 Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis pendekatan deskriptif. Lokasi penelitian di MIN 1 Tulungagung. Sumber data yang diperoleh dari dua jenis yaitu sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Paparan dan analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan cara menggunakan ketekunan pengamatan, triangulasi, dan pengecekan teman sejawat. Hasil Penelitiannya : (1) Metode yang digunakan guru dalam meningkatkan efektivitas belajar peserta didik pada mata pelajaran tematik kelas III di MIN 1 Tulungagung guru menerapkan beberapa metode dalam satu kali pembelajaran diantaranya yaitu metode ceramah, metode tanya jawab, metode pemberian tugas, atau metode diskusi, metode latihan. (2) Media yang digunakan guru dalam meningkatkan efektivitas belajar peserta didik pada mata pelajaran tematik kelas III di MIN 1 Tulungagung guru dalam proses pembelajaran media pembelajaran yang digunakan oleh guru yaitu visual dan audio visual, seperti gambar, buku, cerpen, modul, benda-benda yang ada disekitar kita, dan laptop. (3) Evaluasi yang guru gunakan dalam meningkatkan efektivitas belajar peserta didik pada mata pelajaran tematik kelas III di MIN 1 Tulungagung guru menggunakan evaluasi pembelajaran tematik dengan tiga ranah yaitu Kognitif (Pengetahuan), Afektif(sikap), dan Psikomotorik (keterampilan).
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Efektivitas Pembelajaran Pendidikan Islam Pendidikan > Strategi Pembelajaran Pendidikan > Tematik |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI |
Depositing User: | 12205183022 DESI AYU FITRIA |
Date Deposited: | 20 Jul 2022 03:41 |
Last Modified: | 20 Jul 2022 03:41 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/27851 |
Actions (login required)
View Item |