STRATEGI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN MINAT KONSUMEN PADA USAHA SABLON KAOS ZEROPOINT MANUFACTURING DI DESA TANJUNGSARI KECAMATAN SUKOREJO KOTA BLITAR

DIKI ZAKARIA, 12405183236 (2022) STRATEGI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN MINAT KONSUMEN PADA USAHA SABLON KAOS ZEROPOINT MANUFACTURING DI DESA TANJUNGSARI KECAMATAN SUKOREJO KOTA BLITAR. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (505kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (162kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (89kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (188kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (299kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (172kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (614kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (284kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (96kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (222kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Strategi Pemasaran dalam Meningkatkan Minat Konsumen pada Usaha Sablon Kaos Zeropoint Manufacturing di Desa Tanjungsari Kecamatan Sukorejo Kota Blitar” yang ditulis oleh Diki Zakaria, NIM. 12405183236, Jurusan Manajemen Bisnis Syariah, dosen pembimbing Dr. Hj. Chusnul Chotimah, M.Ag. Penelitian ini dilatar belakangi oleh semakin banyaknya perusahaanperusahaan lain yang bergerak di bidang sablon kaos, karena pentingnya peran sablon dalam pembuatan kaos maka banyak sekali bisnis sablon kaos manual yang bermunculan dan saling bersaing. Dengan adanya permasalahan tersebut pemilik usaha sablon kaos Zeropoint Manufacturing ini harus melakukan berbagai inovasi dan strategi pemasaran yang tepat bertujuan supaya bisa mengatasi berbagai permasalahan persaingan bisnis di era modern yang terjadi saat ini. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana strategi pemasaran yang diterapkan dalam meningkatkan minat konsumen pada usaha sablon kaos Zeropoint Manufacturing. 2) Apa saja faktor pendukung dan faktor penghambat strategi pemasaran dalam meningkatkan minat konsumen pada usaha sablon kaos Zerpoint Manufacturing. Penelitian ini menggunakan pendekatan fenomenologis dan naturalistik dengan jenis penelitian kualitatif deskripstif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Dengan data yang bersumber dari pemilik usaha, dan karyawan Zeropoint Manufacturing. Dalam menganalisis peneliti menggunakan 3 metode yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Serta pengecekan keabsahan temuan yang dilakukan dengan uji kredibilitas, uji tranferabilitas, dan uji konfirmabilitas. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah 1) Strategi pemasaran yang diterapkam oleh usaha sablon kaos Zeropoint Manufacturing adalah dengan menggunakan strategi pemasaran Marketing Mix 4P yang terdiri dari Product, Price, Place, Promotion. Strategi pemasaran yang diterapkan oleh usaha sablon kaos Zeropoint Manufacturing telah memberikan dampak yang positif yaitu dapat menarik minat konsumen terhadap produk yang ditawarkan. 2) Faktor pendukung dalam strategi pemasaran di usaha sablon kaos Zeropoint Manufacturing yaitu: Kualitas Produk, Citra Merk, Teknologi, Kepercayaan Konsumen. Selain faktor pendukung ada juga faktor penghambat pada jalannya strategi pemasaran dalam meningkatkan minat konsumen pada usaha sablon kaos Zeropoint Manufacturing yaitu: lokasi yang jauh dari tempat penjualan bahan baku dan kurangnya modal. Kata Kunci : Strategi Pemasaran, Minat Konsumen, Usaha Sablon Kaos

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Customer
Ekonomi > Entrepreneur
Ekonomi > Jual Beli
Ekonomi > Strategi Pemasaran
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: S1 12405183236 DIKI ZAKARIA
Date Deposited: 20 Jul 2022 07:03
Last Modified: 20 Jul 2022 07:03
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/27951

Actions (login required)

View Item View Item